Pengurus MUI Sulsel Ceramah Jumat Ibadah di Kantor Camat Pallangga Gowa, Ajak Biasakan Diri Menjaga Wudhu

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, GOWA — Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Sulsel, Ustadz Asnawin Aminuddin, mengisi ceramah agama Pencerahan Qalbu Jumat Ibadah (PQJI), di Mushallah Kantor Camat Pallangga, Gowa, Jumat, 18 Oktober 2024.

Kegiatan Jumat Ibadah dihadiri Sekcam Pallangga, Basis SSos, jajaran pejabat dan pegawai Kantor Camat Pallanga, serta pimpinan dan pegawai Puskesmas Pallangga, Kabupaten Gowa.

Kegiatan Pencerahan Qalbu Jumat Ibadah diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh seorang jamaah, yang membacakan Surah Ali Imran, ayat 102 sampai dengan ayat 104.

Ustadz Asnawin Aminuddin yang merupakan anggota Komisi Komunikasi dan Informasi (Kominfo) MUI Provinsi Sulsel, pada kesempatan itu mengajak kepada para jamaah agar membiasakan diri berwudhu, baik untuk melaksanakan shalat lima waktu maupun di luar waktu shalat.

Ia kemudian menceritakan sebuah kisah bahwa pada suatu ketika Rasulullah mengantar jenazah salah satu sahabat. Setelah dikubur, beliau mengatakan, “Mintalah pertolongan kepada Allah dari azab kubur, mintalah pertolongan kepada Allah dari azab kubur, mintalah pertolongan kepada Allah dari azab kubur.”

“Setelah itu, Rasulullah mengatakan, wahai Abu Bakar, aku begitu rindu hendak bertemu dengan ikhwanku (saudara-saudaraku). Sahabat Abu Bakar berkata, apakah maksudmu berkata demikian, wahai Rasulullah? Bukankah kami ini saudara-saudaramu?” tutur Asnawin.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Bupati Harap, KONI Pinrang Perhatikan Kebutuhan Atlit Selama Porprov di Sinjai dan Bulukumba

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Patroli Malam Polsek Soeta Hadirkan Rasa Aman di Pelabuhan Soekarno-Hatta

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terus diwujudkan secara nyata. Personel Polsek Soekarno-Hatta...

Jaga Kamtibmas Kepulauan, Bhabinkamtibmas Hadir di Tengah Warga Barrang Lompo

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Komitmen Polri untuk Masyarakat kembali diwujudkan melalui kehadiran Bhabinkamtibmas di wilayah kepulauan. Bhabinkamtibmas yang bertugas...

Swasembada Pangan, Jalan Menuju Kebangkitan Pertanian Indonesia

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Swasembada pangan menjadi poros utama kebijakan nasional di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto. Sejak awal...

Mas’ud Muhammadiah Pernah Jurnalis Kini Guru Besar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dosen Universitas Bosowa yang menerima Surat Keputusan Jabatan Fungsional Dosen Guru Besar adalah Dr. Drs. Mas’ud...