Tepis Tuduhan Tak Berdasar, Lurah Gunung Sahari Selatan Ambil Sikap Tegas

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Lurah Gunung Sahari Selatan, Dewi Rozana Zulkifli, kepada sejumlah wartawan dengan tegas membantah pemberitaan yang beredar terkait dirinya mengenai pembongkaran di Jalan Bungur 17, tepatnya di RT 14 RW 01.

Pada Rabu (12/2/2025), Dewi menyatakan bahwa berita yang tersebar sebelumnya tidak pantas dan tidak sesuai dengan fakta yang ada. “Saya merasa kecewa dengan pemberitaan yang tidak benar tersebut. Oleh karena itu, saya akan menempuh jalur hukum untuk meluruskan informasi yang salah,” ujar Dewi dalam keterangannya.

Terkait proses pembangunan di lokasi tersebut, Dewi menjelaskan bahwa pihaknya sejak awal hanya memastikan bahwa segala proses perizinan berjalan sesuai aturan. Ia bahkan sempat memberikan izin sementara untuk pembuatan bedeng bagi para pekerja, dengan syarat tidak ada aktivitas pembangunan sebelum izin resmi keluar.

Namun, seiring berjalannya waktu, ia menerima laporan dari petugas bahwa kegiatan pembangunan tetap berjalan meskipun izin belum diterbitkan. “Singkat cerita, mereka kembali datang ke kami. Vendor yang bersangkutan menyampaikan bahwa izin masih dalam proses yang lama, dan akhirnya kami telusuri lebih lanjut,” tambahnya.

Dalam penyelidikan internal, terungkap bahwa ada oknum yang mengurus izin dengan cara tidak sesuai prosedur dan bahkan telah menerima sejumlah uang. Dewi pun berinisiatif menghubungi pihak terkait untuk meminta klarifikasi. “Saya langsung minta mereka membuat pernyataan resmi, dan akhirnya dalam dua minggu izin PBG (Persetujuan Bangunan Gedung) resmi keluar dari citata,” katanya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Terima Audiensi DPW PSI Sulsel, Andy Budiman : Caleg Asal Sulsel Berpotensi Masuk ke Senayan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Baru 2 Bulan Menjabat Bos Bapanas, Mister Clean Sukses Turunkan Harga Beras

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Visi penurunan harga beras yang diusung Andi Amran Sulaiman sejak ditunjuk Presiden Prabowo Subianto sebagai...

Amran Sulaiman Raih ‘Tokoh Transformasi Pertanian Modern’ detikcom Awards 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meraih penghargaan detikcom Awards 2025. Amran menerima penghargaan sebagai...

Terkait Pemberhentian Tenaga Kerja, Ini Penjelasan Resmi PT NIKO

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Pemberhentian sejumlah tenaga kerja di PT NICO yang terjadi beberapa waktu lalu dan menimbulkan...

Kantor Imigrasi Palopo dan Pemkab Toraja Utara Buka Pelayanan Kerjasama Pembuatan Pasport

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.-Pemerintah Kabupaten Toraja Utara resmi menjalin kerja sama dengan Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo...