Jelang Ramadhan, Rumah Zakat Gelar Senam dan berbagi Kurma untuk Lansia

Bagikan:

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Rumah Zakat Sulawesi Selatan menggelar kegiatan senam dan berbagi kurma untuk lansia jelang Ramadhan di Rappokalling pada Sabtu 22 Februari 2025.

Program senam adalah satu intervensi Rumah Zakat kepada lansia melalui program ramah lansia berupa senam lansia.

Selain Senam, program Ramah Lansia Rumah Zakat juga melaksanakan pemeriksaan kesehatan berupa tes metabolik untuk lansia.

Menjelang Ramadhan, senam kali ini begitu spesial karena setelah selesai senam, Rumah Zakat membagikan kurma untuk para lansia dan ibu-ibu yang ikut senam.

Ibu Ana selaku Program Implementator dan pendamping lansia menyampaikan bahwa kegiatan senam ini adalah program rutin setiap pekan untuk menjaga kesehatan lansia dan pekan ini sangat spesial karena pihaknya membagikan kurma sebagai persiapan menyambut Ramadhan dan Puasa.

Baca juga :  Mengasah Kreativitas dan Keberanian, SLBN 1 Pangkep Gelar Outing Class Perdana di Geopark Maros-Pangkep

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kabintaljarahdam XIII/Merdeka Berganti, Tradisi Penyambutan Warnai Serah Terima Jabatan

PEDOMANRAKYAT, MERDEKA - Estafet kepemimpinan di lingkungan Kodam XIII/Merdeka kembali bergulir. Dalam sebuah upacara penuh khidmat, Kolonel Inf...

Pangdam XIII/Merdeka Pimpin Sertijab Sembilan Pejabat, Dorong Soliditas dan Profesionalisme

PEDOMANRAKYAT, MANADO - Dalam upaya memperkuat kepemimpinan dan meningkatkan profesionalisme di lingkungan Kodam XIII/Merdeka, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI...

YAJI Gagas Daurah Bekal Ramadan di Sinjai

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Sebagai bekal menyambut bulan Ramadan 1446 H, Yayasan Amal Jariyah Indonesia (YAJI) menggelar Daurah Bekal...

Ramah Tamah Bersama Mahasiswa KKN UNCP Ini Pesan Camat Tomoni Timur Lutim

PEDOMANRAKYAT – LUWU TIMUR - Suasana hangat dan penuh keakraban menyelimuti acara ramah tamah mahasiswa Kuliah Kerja Nyata...