PEDOMANRAKYAT – LUWU TIMUR – Suasana hangat dan penuh keakraban menyelimuti acara ramah tamah mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP) di Desa Cendana Hitam, Kecamatan Tomoni Timur, Luwu Timur.
Acara yang digelar, Jumat (21/02/25) malam ini dihadiri oleh Camat Tomoni Timur, Yulius, bersama perangkat desa, tokoh masyarakat, dan para mahasiswa KKN yang telah menghabiskan 35 hari mengabdi di wilayah tersebut.
Acara dibuka dengan sambutan dari Koordinator Desa (Kordes) KKN Posko Cendana Hitam, Made Ardi Wirayuda.
Dalam sambutannya, Made menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat dan dukungan dari masyarakat dan aparat desa selama pelaksanaan KKN.
“Kami berterima kasih atas kebaikan hati seluruh masyarakat dan aparat desa yang telah membantu kami sehingga program kerja kami bisa berjalan dengan baik. Kami juga mohon maaf jika ada kesalahan atau kekhilafan yang terjadi selama ini,” ujar Made.
PJ Kepala Desa Cendana Hitam, Marsuki, turut memberikan apresiasi kepada para mahasiswa KKN. Ia menyebut, kehadiran mahasiswa telah membawa dampak positif bagi desa, terutama melalui program bank sampah yang diinisiasi oleh mahasiswa.
“Program bank sampah ini sangat membantu masyarakat dalam mengelola sampah yang sebelumnya tidak terkendali,” kata Marsuki.
Meski demikian, Marsuki memohon maaf atas keterbatasan fasilitas yang disediakan pemdes selama mahasiswa menjalani KKN.