STIE AMKOP Kini Berproses Beralih Status Jadi Institut Bisnis Manajemen dan Teknologi AMKOP Indonesia

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR.- Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AMKOP Makassar kini secara terus menerus melakukan adaptasi dan inovasi dalam proses meningkatkan tata kelola perguruan tinggi dan kualitas dalam pembelajaran.

Salah satu langkah strategis menjawab tantangan zaman beradaptasi dan berinovasi dalam perubahan yang sangat cepat, adalah melakukan proses alih status dari sekolah tinggi menjadi institut.

Nama kampus kelak setelah mengalami perubahan status adalah, Institut Bisnis Manajemen dan Teknologi AMKOP Indonesia.

Demikian ditegaskan Ketua STIE AMKOP Makassar, Dr. Gunawan Bata Ilyas SE.,M.Si, CMA, C.MP kepada media, Senin 10 Maret 2025.

Dijelaskan perubahan status dari sekolah tinggi menjadi institut akan menyelenggarakan pendidikan berbasis akademik dan vokasi dengan fikus pada bidang ilmu ekonomi.

Proses peralihan status kampus, para civitas akademika sedang persiapkan dan upload data dan berkas yang dibutuhkan secara online ke Kemendiktisaintek semoga dalam waktu yang tidak terlalu lama akan terealisasi.

Pada proses peralihan status jadi institut rencana akan ada penambahan program studi baru yakni; S1 Hukum Bisnis dan S1 Teknik Informati.

Saat ini kampus mengelola program studi jenjang S1, S2 dan S3. STIE AMKOP juga telah mencatat sejarah di jajaran kantor LLDIKTI Wilayah IX sebagai sekolah tinggi ekonomi pertama yang membuka program S3 Doktor Ilmu Manajemen.

Program studi yang dibina adalah S1 Manajemen, S1 Akuntansi, S1 Bisnis Digital, S1 Kewirausahaan, S2 Manajemen, S3 Doktor Ilmu Manajemen.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Ratusan Kader Tim Alfa Yugo Is Back Warnai Konsolidasi Caleg DPRD Makassar Yusuf Gunco

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jelang Arus Mudik, Polres Pelabuhan Makassar Tingkatkan Pengamanan di Pelabuhan Soekarno-Hatta

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menjelang puncak arus mudik, Polres Pelabuhan Makassar meningkatkan pengamanan di Pelabuhan Soekarno-Hatta Makassar. Langkah ini...

Polres Soppeng Tertibkan “Bali” Di Bulan Ramadhan

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG – Aksi Balap Liar (Bali) sepeda motor yang biasa marak di bulan suci Ramadhan , diantisipasi...

Kapolsek Lilirilau Safari Ramadhan

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG – Kapolsek Lilirilau AKP Asep Sibli Sm,HK melakukan safari Ramadhan sekaligus memberikan ceramah Kamtibmas di Masjid Nurul...

Drama Penangkapan Hj. Nursanti : Pengacara Ungkap PT Enersteel, Dalang di Balik Kasus Ini

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Personel Polda Sulsel menangkap mantan Calon Bupati Sinjai, Hj. Nursanti, di kediamannya di Jalan Timah,...