PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Untuk menciptakan rasa aman dan nyaman selama bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, Kepolisian Resor Pelabuhan Makassar menggelar patroli intensif di pusat-pusat perbelanjaan seperti Makassar Mall, Pasar Sentral, dan Pasar Butung.
Langkah ini diambil untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) seperti pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil menyatakan, kegiatan patroli ini digelar di beberapa titik strategis di pasar dan mall selama bulan puasa. “Kami ingin memastikan masyarakat dapat berbelanja dengan aman dan nyaman, terutama saat aktivitas meningkat menjelang Hari Raya Idul Fitri,” ujarnya.