PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Bupati Gowa, Sitti Hasnah Takenrang mengungkapkan, kedatangannya ke Kabupaten Pinrang merupakan agenda untuk memperkuat hubungan kerja sama antar daerah dalam satu provinsi.
Selain itu, kata Hasnah, lawatan ini juga menjadi momen silaturahmi dan napak tilas baginya yang secara garis keturunan memiliki darah asal Pinrang.
Bupati Gowa ini mengatakan hal tersebut saat diterima dan dijamu oleh Bupati Pinrang, Irwan Hamid di Rumah Jabatan Bupati Pinrang, Selasa (15/4).
Menurut Hasnah, momen lawatan ini sangat berarti baginya, dalam kapasitasnya sebagai kepala daerah yang ingin membangun komunikasi dan kolaborasi yang lebih baik.
“Ini adalah kunjungan yang sangat bermakna bagi saya secara pribadi dan sebagai Bupati Gowa. Selain untuk menjalin silaturrahmi, kunjungan ini juga merupakan kunjungan keluarga, saya separuh berdarah bugis separuh Makassar,” akunya.
Bupati Irwan, dalam kesempatan itu menyampaikan apresiasinya atas lawatan Bupati Gowa ke Pinrang.