Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025, Polres Pelabuhan Makassar Pasang Spanduk dan Bagikan Brosur

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Polres Pelabuhan Makassar terus mengintensifkan sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025 sebagai upaya menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas). Melalui pemasangan spanduk imbauan dan pembagian brosur, jajaran kepolisian menyampaikan informasi terkait jadwal pelaksanaan serta sasaran pelanggaran prioritas yang akan menjadi fokus utama selama operasi berlangsung.

Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan di berbagai titik strategis di wilayah hukum Polres Pelabuhan Makassar. Spanduk-spanduk imbauan dipasang secara merata agar mudah terlihat oleh pengendara dan masyarakat umum, sementara brosur berisi informasi detail dibagikan langsung kepada warga dan pengguna jalan.

Operasi Zebra Pallawa 2025 menekankan sejumlah pelanggaran prioritas, seperti penggunaan helm dan sabuk keselamatan, kelengkapan kendaraan, batas kecepatan, larangan melawan arus, hingga penindakan terhadap balap liar. Melalui sosialisasi ini, masyarakat diharapkan dapat memahami pentingnya tertib berlalu lintas dan mempersiapkan diri untuk mendukung jalannya operasi.

Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, mengungkapkan bahwa kegiatan ini bukan sekadar formalitas, melainkan bentuk nyata kepedulian kepolisian terhadap keselamatan masyarakat.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Tuntut Kepala Lingkungan Kampung Parang Dicopot, Ratusan Warga dari Aliansi Pemuda dan Masyarakat Gelar Aksi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...