Dua Wilayah Pesisir di Pinrang Mengalami Abrasi, Bupati Pinrang Lakukan Peninjauan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Tingginya intensitas hujan yang terjadi awal Januari 2026 ini menyebabkan beberapa wilayah pesisir dan wilayah sungai di Pinrang mengalami abrasi. Tidak hanya itu, juga terdapat abrasi sungai dan tanggul jebol akibat derasnya aliran air sungai.

Abrasi pantai yang terjadi ini diakibatkan oleh cuaca ekstrim sehingga memicu gelombang pasang yang tinggi. Kejadian ini masing-masing berada di Dusun Serang, Kelurahan Data, Kecamatan Duampanua dan Desa Waetoue, Kecamatan Lanrisang. Sedangkan abrasi sungai dan tanggul jebol terjadi di Desa Rajang, Kecamatan Lembang.

Di Dusun Serang, abrasi pantai juga disertai banjir rob. Di lokasi ini, tercatat 35 unit rumah warga terdampak. Jalan rabat beton sepanjang 350 meter lebih, juga mengalami kerusakan akibat tergerus air. Padahal, jalanan tersebut merupakan akses utama warga.

Menanggapi dampak bencana itu, Kepala BPBD Pinrang, Rhommy M Manule menyebutkan, pihaknya sementara melakukan asesmen atas sejumlah kejadian bencana hidrometeorologi itu.

Saat mendampingi Bupati Pinrang bersama jajaran OPD meninjau lokasi bencana tersebut, Senin (5/1), Rhommy mengatakan peninjauan lokasi merupakan bentuk asesmen yang penting guna mengetahui lebih awal tingkat kerusakan serta kebutuhan penanganan darurat dan lanjutan di lapangan yang akan dilakukan, sehingga dapat diketahui langkah pasti yang bisa diambil agar tepat sasaran.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Daily News Indonesia Rayakan Milad Pertama dan Kukuhkan Anggota Baru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Presiden Prabowo Beri Hormat kepada Mentan Amran dan Petani: Swasembada Pangan Tercepat dalam Sejarah Indonesia

PEDOMANRAKYAT, KARAWANG — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi...

UPT Pariwisata Lutra Gelar Rakor Perdana, Optimalkan Pelayanan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Objek Wisata Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (UPT Pariwisata) Kabupaten...

Kondisi Bencana Cukup Parah, Bupati Halut Piet Hein Babua Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Setelah turun langsung ke beberapa titik di lokasi bencana alam seperti Kao Barat dan...

Dafi School, ICMI, dan K-apel Sepakat Bangun Ekosistem Riset Sekolah

PEDOMANRAKYAT - MAKASSAR. Sekolah Islam Terpadu (SIT) Darul Fikri atau Dafi School menggelar pertemuan dengan Ikatan Cendekiawan Muslim...