Tatap Muka Ketua Persit KCK Daerah XII/Tpr dengan Persit KCK Cabang XLVI Kodim 1202/Skw

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT - Singkawang.

Disela mendampingi kunjungan kerja Pangdam XII/Tanjungpura (Tpr), Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XII/Tpr, Ny. Helly Sulaiman Agusto berkesempatan melaksanakan tatap muka dengan anggota Persit KCK Cabang XLVI Kodim 1202/Skw di Aula Makodim 1202/Skw, Senin (14/02/2022).

[gallery td_select_gallery_slide="slide" size="full" columns="5" ids="1658,1659,1660,1661"]

Dalam arahannya, Ketua Persit KCK Daerah XII/Tpr, Ny. Helly Sulaiman Agusto menyampaikan, dalam kehidupan organisasi dibutuhkan silaturahmi yang kuat antara Ketua, para pengurus beserta anggota sehingga tercipta rasa asih, asah dan asuh.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Ny. Helly berharap apabila ada pertemuan, ibu-ibu harus dapat meluangkan waktu untuk hadir. Bagi anggota yang rumahnya jauh dari Kodim, jangan dijadikan alasan ataupun halangan.

"Karena melalui forum inilah keakraban jalinan silaturahmi dapat terbangun serta kendala ataupun permasalahan dapat segera ditemukan solusinya," katanya.

Selanjutnya Ny. Helly Sulaiman Agusto menekankan, sebagai ibu rumah tangga, untuk selalu mengasuh dan membimbing anaknya dengan baik, agar mereka dapat berkembang ke arah pematangan kepribadian yang lebih baik.

"Berikanlah anak-anak kita bekal pendidikan yang layak dan memadai serta pembinaan moral dan mental spiritual yang harus dijadikan sebagai prioritas utama," harap istri Pangdam ini. (*)

Baca juga :  Tingkatkan Budaya Literasi, Polsek Paotere Bagikan Buku Bacaan Kepada Anak-anak

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Koperasi Merah Putih Jadi Fokus Nasional, Pangdam Hasanuddin Tegaskan Komitmen Dukungan di Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar Dr. Andi Zulkifli...

Pelantikan FKPPI Sulsel: Kasdam XIV Dorong Generasi Muda Jadi Pilar Persatuan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kepala Staf Kodam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, SE, MM., menghadiri Pelantikan Pengurus Daerah XIX...

Rotasi Komandan Arhanud 4/AAY, Pangdam Nawoko Warning Keras soal Kekerasan di Satuan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko memimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Batalyon Arhanud...

Memasuki Hari ke-9 Operasi Zebra Pallawa 2025, Satlantas Polres Pelabuhan Makassar Kembali Turun ke Lapangan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pelaksanaan Operasi Kepolisian Mandiri Kewilayahan Zebra Pallawa 2025 memasuki hari kesembilan, Satlantas Polres Pelabuhan Makassar...