Polres Toraja Utara Gelar Vaksin Dosis 3 (Booster) Bagi Seluruh Personel

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT -- Toraja Utara

Vaksinasi dosis 3 (Boster) digelar Polres Toraja Utara Polda Sulawesi Selatan dan diawali oleh seluruh anggota Polres dan jajarannya yang diadakan di Loby Mapolres Toraja Utara, Jumat, (18/02/2022).

Vaksinasi yang digelar dilakukan beberapa tahap mulai dari anggota Polres hingga Polsek untuk menghindari kerumunan pada saat digelar Vaksin tahap 3 di Mapolres.

Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, saat memantau kegiatan Vaksinasi mengungkapkan bahwa vaksin booster disuntikkan kepada personel Polres Toraja Utara beserta Polsek jajaran, meliputi para pejabat utama (PJU), para kapolsek dan personel Polri .

"Vaksinasi booster dilakukan kepada personil untuk meningkatkan imunitas anggota Polres Toraja Utara dan mencegah penyebaran Virus  Covid-19. Hal itu dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 maupun varian baru yang muncul yaitu Omicron," ucap Kapolres Toraja Utara.

Dikatakannya, Vaksin Booster ini sekaligus untuk meningkatkan pelayanan prima kepolisian yang sehat kepada masyarakat.

“Dengan adanya vaksin booster personel tambah sehat, terlindungi, minimal terhindar dari Virus Covid-19 atau virus varian baru,” harap Kapolres Toraja Utara.

Selain itu, Kapolres AKBP Eko Suroso juga menghimbau kepada seluruh personel Polres Toraja Utara dan masyarakat, meski sudah mendapatkan vaksin dosis kesatu, dosis kedua dan vaksin booster, diharapkan seluruh masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan demi menjaga keselamatan bersama agar terhindar dari Covid-19 termasuk varian baru omicron yang kini mulai marak.

"Meskipun sudah divaksin agar tetap disiplin dan patuhi protokol kesehatan 5M yakni mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” ujarnya.

Ditempat terpisah, Kasatreskrim Andi Irvan Fachri yang ditemui Pedoman Rakyat juga menghimbau kepada masyarakat, khususnya yang ingin melakukan Rambu Solo Rambu Tuka agar selalu patuhi Prokes dan tidak mengundang Kerumunan, Karena Covid 19 dan Varian Baru Omicron sudah marak, Imbuhnya.

Baca juga :  Saksikan Karya Peserta Lomba Video Literasi, Ini Harapan Bupati Sinjai

Sementara itu Kasi Humas Polres Toraja Utara Iptu Agus Martopo kepada awak media menyampaikan bahwa vaksin dosis 3 (booster) kepada anggota Polres Toraja Utara hari ini ditargetkan sebanyak 241 Dosis.

"Kita siapkan dosis yang cukup, dan kegiatan ini nanti akan digelar sampai selesai," Tutup Iptu Agus Martopo.(man*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Safari Memakmurkan Masjid, Kapolres Pelabuhan Makassar Ajak Siswa SMP Negeri 7 Hidupkan Nilai Iman dan Kamtibmas

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana penuh kehangatan dan kekhidmatan terasa di Masjid IKA SMP Negeri 7 Makassar, Jl. Cakalang,...

Polres Pelabuhan Makassar Gelar Gerakan Bersih Laut dan Pantai, Wujud Nyata Peduli Lingkungan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pagi yang cerah di kawasan Pelabuhan Paotere menjadi saksi kepedulian jajaran Polres Pelabuhan Makassar terhadap...

PTPN I Regional 1 Gagalkan Pelaksanaan Konstatering di Areal HGU 113/Sidodadi

PEDOMANRAKYAT, DELI SERDANG - PT Perkebunan Nusantara I Regional 1 (PTPN I Reg. 1) berhasil menggagalkan pelaksanaan konstatering...

Isu Rutan Medan Jadi Sarang Narkoba Ternyata Hoaks, Mantan Warga Binaan dan Aktivis Nasional Angkat Bicara

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Isu yang menuding Rutan Kelas I Medan sebagai sarang peredaran narkoba ternyata terbukti fitnah dan...