Cermati Cuaca Ekstrim, Lakukan Mitigasi Banjir

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT – Makassar.

Mencermati cuaca ekstrim dan curah hujan cukup tinggi sepekan ini, Plt Kepala Dinas PUTR Sulsel Astina Abbas mengatakan, beberapa tahun terakhir Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melakukan upaya mitigasi banjir.

Di bidang infrastruktur, katanya, melalui kegiatan normalisasi sungai, seperti pengerukan sedimen sungai yang menambah debit air.

Kegiatan lainnya, perbaikan tebing sungai untuk mencegah longsor sekaligus dapat menjaga alur sungai.

Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman saat mengikuti Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana secara virtual dari Rujab Wagub Sulsel, Rabu (23/2/2022),didampingi Plt Kepala Dinas PUTR Sulsel, Astina Abbas dan Kepala Satpol PP Sulsel, Mujiono.(Dok.Pemprov Sulsel)

“Kita senantiasa berkoordinasi dengan pihak terkait, seperti BBWS Jeneberang dan Pemkot Makassar untuk mencegah banjir, terutama perbaikan sistem drainase yang mengarah ke kanal-kanal yang ada di Kota Makassar,” ungkap Astina kepada wartawan, Rabu (23/2/2022).

Pencegahan banjir juga didukung pemerintah pusat dengan hadirnya bendungan multifungsi, kolam retensi dan waduk, seperti Bendungan Bili-Bili, Bendungan Ponre-Ponre, Bendungan Paseloreng, Bendungan Karalloe, Kolam Regulasi Nipa Nipa dan Waduk Pampang.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Bulog Buka Opsi Tambah Gudang Beras di Sinjai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Bupati Anugrahkan Penghargaan Umrah bagi Tenaga Operator Dapodik Terbaik di Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Bupati Pinrang, Irwan Hamid memberikan apresiasi yang tinggi kepada para tenaga operator Data Pokok Kependidikan...

Arung, Anak Muda Makassar yang “Menunggu Cahaya” di Tanah Beru hingga Menjadi Juara Lomba Foto Annyorong Lopi

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA - Di antara suara ombak dan denting palu para pappalimbang di Tanah Beru, Bulukumba, seorang anak...

Piala Dunia U-17: Saling Bentrok Sesama Afrika dan Asia di Perempat Final

Piala Dunia U-17: Saling Bentrok Sesama Afrika dan Asia di Perempat Final” PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Terdapat beberapa sisi yang...

Kehadiran Putra Mahkota Gowa Hidupkan Nuansa Adat di HUT ke-705

PEDOMANRAKYAT, GOWA — Peringatan Hari Jadi Gowa ke-705 kembali menggema dengan penuh kemegahan di pelataran Istana Balla Lompoa,...