PEDOMANRAKYAT – Bone.
Pengurus Masjid Akbar Lappariaja di Kabupaten Bone menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dalam pembangunan masjid.
Masjid itu berada tepatnya di Jalan Poros Makassar-Bone, Leppangeng, Desa Patangkai, Kecamatan Lappariaja, Kabupaten Bone.
“Kami atas nama pengurus dan jamaah Masjid Akbar Lappariaja sangat berterima kasih kepada Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman beserta para jajarannya yang telah membantu kami berupa dana bantuan hibah untuk mendukung pembangunan Masjid Akbar Lappariaja,” kata Rizal Tahiya, Minggu (6/3/2022).
Bantuan hibah Pemprov Sulsel tahun anggaran 2021 senilai Rp 700 juta itu, kata dia, sangat membantu dalam mendukung pembangunan masjid yang selama ini dibangun atas swadaya masyarakat.