Theo : Waspadai Omicron Masuk Tana Toraja

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA - Virus Covid-19 varian Omicron yang sangat cepat penularannya ditengarai sudah masuk Tana Toraja. Meskipun baru gejala dan tanda-tanda dirasakan pasien.

"Kita belum bisa pastikan sebab Tana Toraja tidak punya alat deteksi virus varian Omicron," terang Bupati Theofilus Allorerung.

Bung Theo katakan, kurangnya pasien dirawat tidak masuk ICU, demikian pula pasien mengalami gejala sedang dan ringan, hanya 3-4 hari pasien dirawat sudah sehat.

Meskipun kasus meningkat, namun berbanding terbalik dengan kesembuhan jauh lebih banyak lantaran tingkat kesembuhan pasien juga cepat.

Diakui Theo, meski kasus Covid-19 meningkat, namun tingkat keterisian (BOR) rumah sakit saat ini masih aman.

Seperti di rumah sakit rujukan RSUD Lakipadada. Saat ini BOR masih di bawah 40 persen.

"Untuk itu diimbau masyarakat Tana Toraja jangan panik, tetap patuhi prokes," ujar Theo.

Ditengah Tana Toraja PPKM Level-3 Satgas Covid-19 Tana Toraja merilis warga terkonfirmasi 640 kasus. 601 diantaranya menjalani isolasi mandiri dan 39 dirawat di rumah sakit.

Demikian pula vaksin dosis pertama sudah 73,6 persen, dosis dua 66,8 persen dan dosis ketiga 2,89 persen. (ainul)

Baca juga :  Rehabilitasi Dermaga Bonerate dan Kawau Menantikan Tim Survei Dirjen Laut Kemenhub RI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Koramil 1408-01/Ujung Tanah Bangkitkan Gotong Royong Lewat Penanaman Pohon di Totaka

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Upaya menjaga kelestarian lingkungan kembali digelorakan di Kecamatan Ujung Tanah. Pada Rabu, 19 November 2025,...

Libatkan PKM dan PLKB, TPPS Tomoni Timur Rampungkan Pengisian WebMon Stunting

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR – Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kecamatan Tomoni Timur merampungkan kegiatan intensif pengisian data pada...

Bupati Halmahera Utara Piet Hein Babua Resmikan Gedung Gereja Baru Jemaat Sentrum Lembah Kemuliaan Tobelo

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Peresmian dan Pentabisan Gedung Gereja Baru Jemaat Sentrum Lembah Kemuliaan Tobelo dan Pembukaan Sidang...

Dandim 1408/Makassar Gerak Cepat Dampingi Kasdam Amankan Lokasi Konflik di Tallo

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono bersama Dandim 1408/Makassar Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan...