Selama Ramadhan, KPMBB Gowa Gelar Lapak Baca Gratis 

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Laporan : Sitti Asyirah Syarif
Mahasiswa Komunikasi Unismuh Makassar.

PEDOMANRAKYAT, GOWA.

Selama Ramadhan 1443 H, Kerukunan Pelajar Mahasiswa Bajeng dan Bajeng Barat (KPMBB) Gowa, menggelar lapak baca gratis di pelataran Kantor Camat Bajeng, Rabu (13/04/2022) sore.

Lapak baca yang di adakan sejak hari kedua Ramadhan, yakni tanggal 04 April 2022 sampai sekarang ini, dibuka setelah salat ashar hingga selesai berbuka puasa.

Lapak baca ini ramai dikunjungi. Mulai dari kalangan anak-anak, ibu-ibu, pelajar, dan mahasiswa. Tempatnya cukup nyaman karena berada di bawah pohon rindang.

Setiap sore, para pengurus KPMBB yang datang lebih awal, langsung menggelar terpal di halaman kantor camat dan mulai menyusun buku-buku yang akan dibaca pengunjung secara gratis.

Muslimin, demisioner Ketua Umum KPMBB Gowa periode 2020-2021 mengatakan, kegiatan lapak baca ini dilaksanakan kembali pada budaya organisasi KPMBB.

"Budaya yang dipegang adalah budaya ilmiah seperti membaca, menulis, dan berdiskusi. Dan dengan kegiatan lapak baca ini, diharapkan minat baca para pelajar maupun mahasiswa mengalami peningkatan, termasuk kesadaran terhadap literasi, simpati dan empati, kepada masyarakat sekitar," katanya. (*)

Baca juga :  Open House Imlek di Rumah Ketum PSMTI Wilianto Tanta: Merayakan Kebahagiaan dan Kebersamaan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

PLN Sinjai Jadwalkan Pemadaman Listrik di Sinjai Timur dan Selatan

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Sinjai kembali menjadwalkan pemadaman listrik sementara dalam rangka pemeliharaan dan...

Pionir di Sulsel, Koperasi Prabu Phinisi Sejahtera Cetak Rekor RAT Tercepat Tahun Buku 2025

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Koperasi Prabu Phinisi Sejahtera Sulawesi Selatan kian mengukuhkan eksistensinya dalam mengimplementasikan tata kelola organisasi yang...

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...