Terkait Anggaran Covid-19, Sekda Tana Toraja Diperiksa Kejaksaan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKALE - Pasca mantan Bupati Tana Toraja periode 2016-2021, Nicodemus Biringkanae, diperiksa Kejaksaan Negri (Kejari) Makale terkait dugaan penyelewengan anggaran Covid-19 tahun 2020, Kejari Tana Toraja kembali memeriksa Sekretaris Daerah (Sekda) Tana Toraja, Semuel Tande Bura, Kamis (14/04/2022).

Sekda Semuel yang tidak difungsikan dan dilangkahi wewenangnya di jaman pemerintahan Nico-Victor (Nivi), diharapkan banyak memberikan informasi meyakinkan kepada penyidik.

[irp posts="9706" name="Mantan Bupati Tator Diperiksa Terkait Dugaan Penyelewengan Anggaran Covid-19"]

Hasil LHP BPK Tahun 2020 lumayan banyak anggaran Covid-19 Tana Toraja yang tidak bisa dipertanggungjawabkan dan tidak dikembalikan ke kas daerah.

Selain penyetoran kas hasil pendapatan PelLEK kas daerah Rp 179.775.250, juga penelusuran dan verifikasi yang masih harus dipertanggungjawabkan ke kios-kios sebesar Rp 1.693.504.795.

Demikian pula verifikasi kebenaran utang belanja Satgas Covid-19 Rp 2.212.452.000, maupun pertanggungjawaban belanja tidak dapat diyakini kewajarannya Rp 9.855.473.019, dan penelusuran aset hasil belanja dan BTT yang tidak diketahui keberadaannya Rp 451.206.495.

Sekda Semuel Tande Bura diperiksa selama 10 jam dari pukul 08.30-18.30 Wita.

Kepada media ini, Jumat (15/4) Semuel mengatakan, semoga materi pengelolaan Covid-19 Tahun 2020, Kejaksaan Fokus terhadap Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sulsel.

"Saya diperiksa terkait dengan anggaran Covid-19 tahun 2020 sebagai saksi," singkat Semuel.

Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejari Tana Toraja, Ariel Denny Pasangkin, SH membenarkan pemeriksaan sejumlah pejabat dan mantan pejabat terkait penyidikan dugaan penyalahgunaan anggaran Covid-19 sesuai temuan BPK. "Selain mantan Bupati Nivodemus Biringkanae, juga Sekda Semuel Tande Bura," ujar Ariel Denny. (ainul)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Istri Mendiang Mantan Rektor Unhas Berpulang

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR -- Hj. Andi Dahlia Binti Pakki, istri mendiang Prof.Dr.Ir. Radi A.Gany, Bupati Wajo (1988-1993), Rektor Unhas (1997-2006),...

Perkuat Peran Pers, PT Aswar Jaya Grup Rayakan Hari Kebebasan Pers

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Di tengah derasnya arus informasi digital dan maraknya kabar bohong, PT Aswar Jaya Grup menggelar...

Kelulusan Serentak, SMA Negeri 2 Enrekang Umumkan Hasil via Daring dan Luring

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG – Sebanyak 335 siswa kelas XII UPT SMA Negeri 2 Enrekang akan mengetahui nasib kelulusan mereka...

UNICEF dan JENEWA Dorong Kader Kesehatan Remaja Jadi Garda Depan Perubahan Gizi di Kota Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Puluhan remaja dari berbagai sekolah di Makassar berkumpul di Aula BBPMP Sulawesi Selatan pada Rabu,...