DPD Partai Gelora Indonesia Kabupaten Sinjai Bagikan 250 Paket Takjil di Jalan Persatuan Raya

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Di bulan suci Ramadhan, aktivitas yang kerap kali dijumpai di sore hari di seputaran jalan protokol di area Kota Sinjai adalah aksi berbagi menu buka puasa berupa nasi kotak, es buah dan air mineral atau yang sering diistilahkan dengan “takjil”.

Terpantau, aksi berbagi atau tebar takjil ini juga dilakukan oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gelora Indonesia Kabupaten Sinjai di Jalan Persatuan Raya, Kelurahan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara, Jumat (15/04/2022) sore kemarin.

Ketua DPD Partai Gelora Sinjai, Muhajir A. Jamaluddin yang memimpin langsung jalannya pembagian takjil mengatakan, aksi berbagi ini adalah bentuk kepedulian dan rasa ingin dekat dengan masyarakat luas, khususnya warga Sinjai.

“Kami ingin keberadaan Partai Gelora Indonesia di Sinjai dapat terasa manfaatnya oleh masyarakat luas, dan memberikan hidangan berbuka kepada orang berpuasa itu sangat tinggi keutamaannya. Semoga momentum berbagi ini bisa menjadi spirit untuk lebih dekat dan tidak memiliki jarak kepada rakyat dan terus menggelorakan semangat kebaikan,” ungkapnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Abd.Majid WD III FS UMI Tauzhiah Literasi Al Quran di UPT SMAN 14 BONE

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Empat Terduga Pelaku Penadahan Motor Curian  Diringkus Unit Resmob Satreskrim Polres Gowa

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Unit Resmob Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Gowa pada Senin (21/4/2025) subuh sekitar pukul 05.00...

Terduga Pelaku Penipuan Modus Proyek Fiktif  Diamankan Unit Resmob Satreskrim Polres Gowa

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Unit Resmob Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Gowa di bawah pimpinan Kanit Resmob Ipda Andi...

Sebanyak 510 Personel Gabungan Dikerahkan Cari Iptu Tomi yang Hilang Saat Operasi Pengejaran KKB di Papua Barat

PEDOMANRAKYAT, TELUK BINTUNI - Sebanyak 510 personel gabungan dikerahkan untuk mencari Iptu Tomi Samuel Marbun, mantan Kasat Reskrim...

Polda Sulteng Berhasil Gagalkan Peredaran 24 Kg Sabu yang Dipasok dari Malaysia

PEDOMANRAKYAT, PALU - Aparat Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah (Sulteng) berhasil menggagalkan peredaran 24 kilogram sabu di Kota...