Hasil Piala Thomas dan Uber: Tim Putra Indonesia Singkirkan China, Ini Lawan di Semifinal

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, BANGKOK – Tim putra Indonesia mengalahkan China 3-0 pada perempat final Piala Thomas di Impact Arena, Kota Bangkok, Thailand, Kamis (12/5/2022) malam WIB.

Anthony Sinisuka Ginting yang tiga kali kalah di fase penyisihan Grup A, akhirnya mencatat kemenangan penting.

Anthony Ginting yang turun sebagai tunggal pertama mengalahkan Zhao Junpeng melalui pertarungan tiga gim  21-12, 25-27, dan 21-17.

Pada gim pertama, Anthony Ginting mampu mendikte lawan dan menang mudah 21-12.

Namun, pada dua gim berikutnya Zhao Junpeng memberi perlawanan sengit. Anthony Ginting yang sempat tertinggal di gim ketiga, mampu menang karena tampil tenang dan percaya diri.

Pada partai kedua, pasangan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya mengalahkan Liu Yuchen/Ou Xuanyi dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-16.

Ahsan/Kevin yang merupakan pasangan baru membawa Indonesia unggul 2-0.

Kevin dipasangkan dengan Mohammad Ahsan, sebab pasangan sejatinya Marcus tidak masuk tim Thomas Indonesia karena cedera.

Pada partai ketiga yang sangat menentukan bagi tim Indonesia maupun China, Jonatan Christie menunjukkan kematangannya.

Jojo, panggilan akrab Jonatan Christie, mematahkan perlawanan Li Shi Feng dua gim langsung dengan skor 21-13 dan 21-18.

Jojo melaju cepat di gim pertama dan menang mudah. Pada gim kedua, Jojo tetap mengendalikan permainan meski Li Shi Feng berusaha keras terus menekan.

Kemenangan Jojo memastikan Indonesia ke semifinal dengan skor meyakinkan 3-0. Dua partai (ganda kedua dan tunggal ketiga) tidak dimainkan lagi.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Hasil Piala AFC 2022: PSM Makassar Gasak Tampines, Everton Akhirnya Cetak Gol, Jaga Peluang ke Semifinal

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Meski Urung Mengulang Prestasi Tahun 1990, Erick Thohir Tetap Salut Atas Prestasi Putu Pandji dkk di Piala Asia U-17 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir tetap salut atas prestasi yang ditorehkan Putu Panji dkk di...

Piala Asia U-17: Telak, Korea Utara 6, Indonesia 0

PEDOMANRAKYAT, JEDDAH -- Harapan Indonesia melangkah ke semifinal Piala Asia U-17 kandas. Tim nasional U-17 Korea Utara terlalu...

Latihan Perdana Pencak Silat Tapak Suci di SD Inpres Hartaco Indah Disambut Antusias

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana semangat menyelimuti halaman UPT SPF SD Inpres Hartaco Indah pada Ahad sore, 13 April...

LIVE di RCTI!! Jadwal Timnas Indonesia U-17 VS Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17 Hari Ini

PEDOMANRAKYAT, Jeddah - Timnas U-17 Indonesia kembali mencetak sejarah dengan melangkah ke babak perempat final Piala Asia U-17...