Bahtiar Didaulat Jadi Anggota Dewan Kehormatan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Direktur Jenderal Politik dan PUM, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Bahtiar mendapat kepercayaan didaulat sebagai Anggota Dewan Kehormatan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hassanudin (IKA UNHAS) periode 2022-2026.

Pengangkatannya sebagai anggota Dewan Kehormatan ditandai dengan penyerahan jaket oleh Ketua Harian Alumni Unhas Sulsel, Sukriansyah di Gedung F, Kemendagri pada Kamis (02/06/2022).

“Selamat bergabung di keluarga besar Unhas Bapak Dirjen," kata Sukriansyah kepada Bahtiar.

Bahtiar dianggap telah berkontribusi besar dalam pemerintahan. Karir dimulai dari bawah hingga berada pada posisi saat ini. "Tidak banyak tokoh Indonesia seperti beliau," jelas Sukriansyah.

“Saya pribadi mengucapkan banyak terimakasih karena telah didaulat menjadi Anggota Dewan Kehormatan Ikatan Keluarga Alumni Unhas,” ujar Bahtiar.

Sukriansyah menilai kiprah Bahtiar dapat menjadi motivasi bagi generasi muda penerus bangsa untuk senantiasa berprestasi.

“Semoga dengan bergabungnya Pak Dirjen di keluarga besar Unhas ini bisa memberi dampak dan spirit positif kepada para mahasiswa serta masyarakat," tandas Sukriansyah. (*)

Baca juga :  MPLS Hari Ketiga, SD Negeri Balang Baru 1 Sambut Siswa Baru dengan Semangat dan Harapan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...