IKA-Unhas Periode 2022-2026 Gelar Raker, Amran Sulaiman Launching 7 Program Unggulan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin atau yang disingkat dengan IKA-Unhas Periode 2022-2026, menggelar Rapat Kerja (Raker). Acara ini diawali launching 7 program unggulan IKA-UNHAS, Selasa (12/07/2022), di Hotel Four Points by Sheraton Jalan A Djemma, Kota Makassar.

Ketua IKA Unhas, Andi Amran Sulaiman mengungkapkan dalam sambutannya, tadi telah sama-sama kita saksikan launching 7 program unggulan IKA-Unhas. Diantara program tersebut adalah pembentukan Koperasi IKA-Unhas, Griya Bahagia, Redkopika dan Kabarika.Id.

Launching program tersebut diawali dengan pemukulan gong sebanyak 7 kali sebagai tanda telah diluncurkannya 7 program unggulan Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin oleh Ketua IKA-Unhas didampingi oleh ketua-ketua harian, wakil ketua dan wakil Rektor Unhas Bidang Alumni, Sumber Daya dan Informasi, Prof Farida Patittingi.

"Saya merinding, tadi pagi itu setelah membaca program-program unggulan yang diberikan oleh 11 ketua umum, dapat saya bayangkan kalau ini terealisasi, tentu ini sebagai sebuah prestasi yang membanggakan," jelas Amran berapi-api.

Ketika kita berkolaborasi IKA-Unhas akan diperhitungkan dan menjadi besar di Indonesia ini, bahkan di benua Asia hingga dunia. "Kita harus terus bermimpi serta tetap bekerja keras dalam mewujudkan mimpi-mimpi kita selama ini, mari satukan segala perbedaan," tutup mantan Menteri Pertanian ini. (Hdr)

Baca juga :  Ketua Komisi III DPRD Wajo Beri Atensi Khusus Terhadap Tambang Ilegal

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...