Kebakaran Di Bukaka Bone Hanguskan Satu Rumah

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, WATAMPONE –

Musibah kebakaran menimpa rumah semi permanen milik Tamrin di Jl Rusa, Kelurahan Bukaka, Kecamatan Tenete Riattang, Kabupaten Bone, Selasa (9/8/2022) siang.

Kobaran api tidak sempat meluas, karena kesigapan petugas dari Tim Penanggulangan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bone yang segara tiba di lokasi kejadian. Kendati demikian ada satu rumah tetangganya yang terdampak.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bone, Drs Andi Iskandar MSi, yang memimpin langsung operasi menurunkan lima armada mobil pemadam kebakaran dari Pleton dua.

“Api berhasil dipadamkan oleh Pleton Dua Damkar UPT Kecamatan Tanete Riattang dengan lima armada mobil pemadam yang terjunkan bersama masyarakat setempat,” kata Sekretaris Damkar, Pamiluddin, kepada pedomanrakyat.co.id.

Pemicu kebakaran tersebut diduga karena arus pendek. Akibat musibah itu, salah seorang anggota keluarga bernama Katile menderita luka bakar. Selain itu pemilik rumah diperkirakan mengalami kerugian kisaran Rp83 juta. (rur)

Baca juga :  Cegah Serangan Susulan, Tim UKL 01 Polres Gowa Tingkatkan Patroli

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

BPP Koptan Ikuti Kegiatan Panen Swasembada Pangan Serentak bersama Presiden RI melalui Zoom Meeting

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) dan Pengurus Kelompok Tani (Koptan) Kecamatan Sabbang Selatan Kabupaten Luwu...

Dari Pedoman Rakyat ke Mimbar Guru Besar

Jejak Panjang Prof. Mas’ud Muhammadiah Menjemput Puncak Akademik PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suatu hari, puluhan tahun silam, Mas’ud Muhammadiah lebih...

Ruslan Afandi Basri Ajak Warga Sulsel di Maluku Jaga Harmoni demi Rasa Aman dan Investasi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Sekretaris Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Provinsi Maluku, Ruslan Afandi Basri,...

Cegah Banjir dan Bangun Kepedulian, Koramil 1408-10/Panakkukang-Manggala Gelar Karya Bakti Lingkungan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Koramil 1408-10/Panakkukang-Manggala kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kebersihan lingkungan dan memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat...