Bupati Sidrap Kukuhkan 30 Personel Paskibraka

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMAN RAKYAT.SIDRAP--Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (paskibraka) Kabupaten Sidrap tahun 2022, dikukuhkan Bupati Sidrap, H. Dollah Mando, Selasa 16 Agustis 2022.

Pengikuhan 30 paskibraka ini dilaksanakan di Baruga Rujab Bupati Sidrap, Jalan Lanto Dg. Pasewang, Pangkajene, Kecamatan Maritengngae.

Mereka bertugas mengibarkan Bendera Merah Putih pada Upacara Peringatan HUT ke-77 Proklamasi RI Tingkat Kabupaten Sidrap di Kompleks Gabungan SKPD Sidrap, Rabu 17 Agustus 2022.

Selain pengibaran pagi hari, paskibraka juga bertugas pada upacara penurunan Bendera di lokasi yang sama sore hari.

Pengukuhan dihadiri Wakil Bupati Sidrap, H. Mahmud Yusuf, Ketua DPRD, H. Ruslan, unsur forkopimda, pejabat Pemkab Sidrap, serta pelatih dan orang tua paskibraka.

Dollah Mando mengatakan, personel paskibraka adalah generasi muda pilihan yang telah melewati berbagaimacam seleksi yang sangat ketat dan cermat.

"Harapan Kita, paskibaraka tahun 2022 ini dapat menunaikan tugas bersejarah, mengibarkan Sang Merah Putihdengan baik, Insya Allah," ujar Dollah Mando.

Kepada orang tua paskibraka, Dollah Mando berterima kasih telah memberi kepercayaan pemda untuk melatih dan membina anaknya untuk menunaikan tugas pada Upacara Proklamasi.

"Terima kasih juga kepada para panitia dan pelatih atas segenap upaya yang dilakukan dengan penuh ketulusan dan keikhlasan membimbing paskibraka," tutur Dollah Mando. (Ris).

Baca juga :  Gegara Percikan BBM, Toko Kelontong Ludes Terbakar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Lima Desa di Tomoni Timur Rampungkan Penilaian Lomba Kebersihan Tingkat Kabupaten

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR - Lima desa di Kecamatan Tomoni Timur telah selesai dinilai oleh tim penilai Lomba Kebersihan...

Aduan Masyarakat Judi Sabung Ayam di Tikala Ditindak Lanjuti Polres Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.- Setelah menerima aduan dari masyarakat Polres Toraja Utara langsun turun melakukan pengecekan dengan mendatangi lokasi...

Lomba Poster K3 JTK PNUP Edukasi Mahasiswa Soal Zero Accident di Laboratorium

PEDOMANRAKYAT, MAROS — Ketua Jurusan Teknik Kimia (JTK) Politeknik Negeri Ujung Pandang, Wahyu Budi Utomo, HND., M.Sc., kembali...

Pemkab Sinjai Gandeng STIKES Panrita Husada Perkuat SDM Kesehatan

PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Pemerintah Kabupaten Sinjai resmi menjalin kerja sama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Panrita Husada...