PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR. – Yayasan YAPTI Jeneponto kembali mengukir sejarah di hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77, dengan memperoleh penghargaan dari LLDIKTI Wilayah IX Sultanbatara yang diserahkan langsung Kepala LLDIKTI Wilayah IX Drs. Andi Lukman.
Penghargaan yang kali ini diperoleh karena berhasil menggabungkan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi – Sekolah Tinggi Keguruan dan ilmu Pendidikan ( STIE-STKIP ) dan berubah menjadi INSTITUT TURATEA INDONESIA ( INTI ) Jeneponto. Atas prestasi itu, LLDIKTI Wilayah IX memberi penghargaan kepada YAPTI Jeneponto yang diterima Sekertaris YAPTI Ady Sumady Anwar SE,MM.
Pemberian penghargaan ini berdasarkan SK. No. 5722/LL9/KL.02.00/2022 Tentang pemberian Penghargaan Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi atas Implementasi Penggabungan Perguruan Tinggi Swasta.