Ajang Pemanasan Jelang Porprov, Atlet ISSI Sinjai Raih 4 Medali

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Kabupaten Sinjai, tidak ketinggalan dalam tes event Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang dilaksanakan di Kawasan Sirkuit Karaeng Mallombasang, Labbakkang, Kabupaten Pangkep, Sabtu (27/08/2022).

Hasilnya, atlet ISSI Sinjai memboyong empat medali dari sejumlah nomor yang dipertadingkan dalam ajang yang diikuti puluhan atlet utusan 19 Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan (Sulsel).

Mereka yang berhasil menyabet medali di ajang tersebut adalah, Muhammad Faqih mempersembahkan medali emas pada kelas MTB Junior, Nurkholis Makhsyar medali perak kelas BMX putra dan A. Nabila Ardika medali perunggu dua kelas masing-masing Criterium Junior Putri dan MTB Junior Putri.

“Alhamdulillah, hasilnya cukup memuaskan. Atlet kita mampu bersaing dengan atlet ISSI lainnya. Tinggal bagaimana menyiapkan dengan matang untuk menghadapi Porprov Oktober mendatang,” kata Ketua Umum ISSI Sinjai, Haldum Yacub.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  GGC for Anies Presiden 2024 Sosialisasi di TPI Lappa Sinjai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...