BAZNAS Kota Makassar Kembali Serahkan Bantuan Kepada Kaum Duafa di Kelurahan Masale

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Makassar kembali menyerahkan bantuan kepada kaum dhuafa di Kelurahan Masale, Kecamatan Panakukkang.

Bantuan diserahkan H. Ashar Tamanggong, H. Jurlan Em Saho’as, dan H. Waspada Santing (masing masing ketua, wakil ketua II, dan wakil ketua III) di RW 4, Jumat, 23 September 2022.

Penyerahan bantuan yang juga disaksikan Lurah Masale, Zamhir Islami Rahman, senilai Rp 57.350.000 (lima puluh tujuh juta tiga ratus lima puluh ribu rupiah) itu diperuntukan bagi 64 penerima. Sebanyak 50 di antaranya prasejahtera, 13 modal usaha, dan 1 orang anak pesantren. Sementara tiga orang lainnya menerima mesin jahit terbaru.

Sebelumnya, lembaga pemerintah nonstruktural yang berkantor di Jalan Teduh Bersinar, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar ini telah menyerahan Rp 284 juta juga kepada kaum dhuafa di Kelurahan Masale, khususnya di RW IV dan RW VI. Dana sebanyak itu diperuntukan kepada 130 penerima, termasuk biaya pendidikan (pesantren), mulai masuk hingga selesai bagi delapan orang anak.

Di sela-sela penyerahan bantuan, baik H. Jurlan Em Saho’as, maupun H. Waspada Santing sama-sama menyebutkan, keseluruhan dana yang disiapkan khusus kaum dhuafa di Kelurahan Massale ini sekitar Rp1 miliar.

Pihak BAZNAS Kota Makassar mengharapkan seluruh bantuan yang diberikan dapat mengangkat ekonomi keumatan, mengangkat kaum dhuafa di Massale ini, sehingga kelak mereka tidak saja menerima bantuan (mustahik), melainkan bisa memberi, atau muzakki.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Azikin Solthan Bersama KKP Laksanakan Bimtek Budidaya Sistem Bioflok dan Pembuatan Pakan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...