Pangdam I/BB : Tamtama Remaja Harus Ditempa Jadi Prajurit TNI AD Handal dan Profesional

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PEMATANGSIANTAR – Pangdam I/BB, Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, SE, MSi, berpesan kepada Tamtama Remaja yang baru dilantik sebagai Prajurit Dua untuk menjadi Prajurit TNI AD yang profesional yang menjunjung tinggi Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI.

Penegasan pesan ini disampaikan Pangdam I/BB saat memimpin Upacara Penutupan Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AD Gelombang I TA 2022 di Lapangan Jenderal Soedirman Rindam I/BB, Pematangsiantar, Selasa (27/09/2022).

“Selamat dan sukses saya ucapkan kepada Tamtama Remaja yang pada hari ini telah dilantik menjadi Prajurit Dua,” ucap Pangdam I/BB.

Pangdam I/BB menjelaskan, Pendidikan Pertama Tamtama TNI AD ini merupakan pembentukan sikap dasar kemiliteran sebagai bekal untuk menjadi Prajurit TNI-AD sesuai dengan tujuan pendidikan, yaitu membentuk Prajurit Siswa yang memiliki sikap dan perilaku Prajurit Sapta Marga dan Sumpah Prajurit, memiliki pengetahuan dan keterampilan dasar keprajuritan dan dasar golongan Tamtama serta memiliki kondisi jasmani yang samapta.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Semangat Natal di Toraja Utara, Christmas Run Jadi Daya Tarik THF 2025

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Presiden Prabowo Beri Hormat kepada Mentan Amran dan Petani: Swasembada Pangan Tercepat dalam Sejarah Indonesia

PEDOMANRAKYAT, KARAWANG — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi...

UPT Pariwisata Lutra Gelar Rakor Perdana, Optimalkan Pelayanan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Objek Wisata Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (UPT Pariwisata) Kabupaten...

Kondisi Bencana Cukup Parah, Bupati Halut Piet Hein Babua Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Setelah turun langsung ke beberapa titik di lokasi bencana alam seperti Kao Barat dan...

Dafi School, ICMI, dan K-apel Sepakat Bangun Ekosistem Riset Sekolah

PEDOMANRAKYAT - MAKASSAR. Sekolah Islam Terpadu (SIT) Darul Fikri atau Dafi School menggelar pertemuan dengan Ikatan Cendekiawan Muslim...