spot_img

Tahun 2022 Ini, Bupati ASA Gelontorkan Dana Rp 68,9 Miliar untk Perbaikan Jalan di Sinjai

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Di masa kepemimpinan Andi Seto Asapa (ASA) sebagai Bupati Sinjai, peningkatan infrastruktur jalan merupakan salah satu misi pembangunan sebagai bentuk keberpihakan kepada masyarakat.

Bahkan, itu telah menjadi komitmennya. Sehingga sejak 2018 silam, infrastruktur jalan di hampir seluruh wilayah Kabupaten Sinjai telah tersentuh aspal atau hotmix.

Di tahun 2022 ini, Bupati ASA kembali menggelontorkan dana sebesar Rp 68,9 miliar lebih yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK), Dana Insentif Daerah (DID), dan Dana Hibah Pemprov Sulsel untuk perbaikan di 17 ruas jalan di Sinjai.

Salah satunya adalah akses jalan menuju objek wisata Waepellae di Desa Kampala, Kecamatan Sinjai Timur. Ruas jalan Bongki-Waepellae ini pengerjaannya satu paket dengan 3 ruas jalan lainnya, yakni ruas jalan Buakang-Kaloling, ruas jalan Lancibung-Lagora, dan ruas jalan Maccini-Lasiai.

Keempat ruas jalan tersebut kini dalam proses pengerjaan dengan nilai anggaran sebesar Rp 24 miliar lebih yang bersumber dari DAK, dan ditargetkan akan rampung pada 11 Desember 2022 mendatang.

Adanya peningkatan kualitas jalan ini menjadi satu kegembiraan bagi masyarakat. Seperti Abdul Razak, warga yang tinggal di ruas jalan Bongki-Waepellae, tepatnya di Dusun Pao, Desa Kampala, Kecamatan Sinjai Timur merasa gembira.

Sebab menurut pengakuannya, jalan tersebut baru tersentuh aspal setelah puluhan tahun ia nantikan bersama warga lainnya.

“Kurang lebih 30 tahun baru tersentuh aspal pak. Kami merasa bersyukur dan berterima kasih kepada bapak Bupati (ASA, red), karena jalan di sini memang tidak pernah diaspal,” ujarnya.

Baca juga :  Setelah Lama Plt, Akhirnya Piter Pasande Terpilih Aklamasi Jadi Ketua LVRI Parepare

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Momentum Nuzulul Qur’an, Abdul Rais Ajak Generasi Muda Sebagai Pelanjut Pemimpin Masa Depan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tingkatkan ketaqwaan dan iman kepada Allah SWT, Pengurus Masjid dan warga Sappabulo memperingati Nuzulul Qur'an...

Putri Kesayangannya Berulangtahun ke-11, CEO PT Aswar Grup Berikan Kado Istimewa

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Beragam cara dilakukan untuk memperingati hari kelahiran atau bertambahnya usia seseorang, bahkan dibutuhkan kesiapan-kesiapan matang...

Pengurus IPeKB Jeneponto Gelar Aksi Bagi Takjil Buka Puasa Ramadhan ke Pengguna Jalan

Laporan : Muh Yahya Adhyaksa, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Muslim Indonesia PEDOMAN RAKYAT,JENEPONTO.- Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Penyuluh...

Terdakwa Korupsi Pengelolaan Bantuan Hibah Instalasi Air Bersih PDAM Luwu di Vonis 7 Tahun Penjara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Luwu telah membacakan Tuntutan Pidana terhadap Terdakwa Drs. Syaharuddin...