Wabup Lutra Suaib Mansur Pimpin Upacara Pembukaan TMMD 115

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MASAMBA –

Wakil Bupati Luwu Utara, Suaib Mansyur, memimpin upacara pembukaan TMMD Reguler Ke 115 Tahun 2022 di Lapangan Taman Siswa, Kelurahan Kappuna, Kecamatan Masamba, Luwu Utara, Selasa (11/10/2022).

Dalam amanatnya Suaib menyampaikan TMMD merupakan wadah yang mengakomodasi aspirasi masyarakat, sehingga masyarakat semakin termotivasi dan percaya diri mendayagunakan setiap potensi di sekitarnya.

“Dengan TMMD ini juga merupakan bentuk dedikasi terbaik dalam membangun NKRI dan Kabupaten Luwu Utara,” katanya.

Dia menyambut baik dan mengapresiasi keberadaan TMMD Reguler ke 115 Tahun 2022.

”Melalui program TMMD ini, kami berharap akan menjadi salah satu upaya membangun optimisme dan pertahanan diri bagi masyarakat dalam menghadapi berbagai macam tantangan ke depan,” katanya.

Kerja sama antara Pemerintah Daerah Luwu Utara dengan TNI melalui kegiatan TMMD ke 115 ini, katanya, dapat mensinergikan visi dan misi mewujudkan kabupaten yang maju, rukun dan sejahtera untuk semua.

“Maka dari itu, tugas kita bersama-sama adalah membangun kemajuan Kabupaten Luwu Utara yang kita cintai ini menjadi kabupaten yang smart environment (lingkungan cerdas), smart society (masyarakat cerdas), dan smart economy (ekonomi cerdas),” katanya.

Sementara itu Dandim 1403/Palopo Letkol Inf Apriadi Nidjo mengatakan, kegiatan TMMD Reguler ke 115 ini, selain untuk menumbuhkembangkan perekonomian masyarakat, juga membantu pemerintah daerah dalam percepatan pembangunan yang masih tertinggal serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sasaran fisik maupun non fisik.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Hadir di Tengah-Tengah Kesulitan Masyarakat, Sigap Babinsa Koramil 04/Kolaka Padamkan Kebakaran Rumah Warga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Sambangi Warga dari Rumah ke Rumah, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Ingatkan Bahaya Banjir dan Penyakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Memasuki musim penghujan, upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digencarkan oleh jajaran kepolisian...

Cuaca Ekstrem Mengintai, Polres Pelabuhan Makassar Turun Langsung Imbau Nelayan dan Pengendara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Cuaca tak menentu yang disertai angin kencang dan gelombang tinggi dalam beberapa hari terakhir menjadi...

Binrohtal Polres Pelabuhan Makassar Perkuat Iman Personel Lewat Tuntunan Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana khidmat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula saat kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) digelar,...

Katimker Made Sudana: 127 PPL Resmi Pegawai Kementan, Akan Gelar Syukuran di ODTW Pincara Bupati akan Hadir

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Resmi menyandang status pegawai Kementerian Pertanian (Kementan), Penyuluh Pertanian Luwu Utara (Lutra) akan menggelar...