Danny Serahkan 53 Unit Damtor Kepada 15 Camat se-Kota Makassar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menyerahkan 53 unit Pemadam Kebakaran Motor (Damtor) kepada 15 camat se-Kota Makassar, di Mako Damkar Kota Makassar, Kamis (13/10/2022).

Damtor ini disebut sebagai bagian dari sistem penanggulangan kebakaran. Mulai dari Pemadam Kebakaran Lorong (Peka Rong) bertindak sebagai stasiun kemudian Damtor dan tim Pemadam Kebakaran yang nantinya bergerak di lapangan.

Kata Danny, di dalam ilmu memadamkan api ada waktu emas yakni empat menit awal yang menjadi penentuan kebakaran itu bisa menjadi besar atau tidak. Memakan banyak korban atau tidak.

Karenanya, Damtor ini dihadirkan sebagai alternatif pertolongan pertama dalam mengantisipasi ruang-ruang sempit di Lorong jika terjadi kebakaran.

Sistemnya sendiri jika terjadi kebakaran Damtor ini dengan sigap melaju lebih dahulu untuk memadamkan api sambil menunggu tim Damkar tiba juga di lokasi.

Danny juga berencana menyiapkan selimut api dan melengkapi Peka Rong dengan tangki dan pompa air di seluruh Lorong Wisata.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Konferensi Kerja PGRI Sulsel: Menyusun Program Kerja untuk Kemajuan Pendidikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Tallo Tingkatkan Antisipasi Perang Kelompok

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo AKP Asfada menegaskan komitmennya meningkatkan langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya...

Pasca Nataru, Harga Elpiji 3 kg Melambung, Pemda Gandeng Agen HM Yunus Kadir Lakukan Operasi Pasar

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. - Pasca Tahun Baru, harga elpiji subsidi 3 kg langkah dan melonjak naik dari harga Het,...

749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Lima karya jurnalistik yang disiarkan di berbagai media di Indonesia selama 2025 terpilih sebagai peraih...

Wali Kota Jaktim Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong Lewat Panen Anggur Warga

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA TIMUR — Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Munjirin, memimpin langsung panen anggur bersama warga di Komplek...