Pemkot Makassar dan Bakamla RI Jalin Kerja Sama Terkait Keamanan Laut NKRI

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan 'Danny' Pomanto menegaskan dukungannya terhadap upaya Badan Keamanan Laut RI untuk mengintegrasikan keamanan wilayah laut Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Dukungan ini tertuang dalam Naskah Kerja Sama yang diteken oleh Pemkot Makassar dan Bakamla RI di Balaikota Makassar, Selasa (18/10/2022).

Danny Pomanto mengaku bangga bisa menjalin kerja sama dengan Bakamla RI. Kehadiran Bakamla RI disebut memberikan rasa aman dan nyaman bagi Makassar.

"Kehadiran Bakamla memperkuat positioning Makassar sebagai daerah maritim sekaligus hub barat dan timur Indonesia. Saya merasa bangga kerja sama bisa terjalin," ungkap Danny Pomanto.

Menurut Danny Pomanto, persoalan keamanan tidak bisa dipisahkan dengan ekonomi. Pasalnya keamanan menjadi salah satu faktor pendorong masuknya investor yang dapat memicu peningkatan pertumbuhan ekonomi.

Sementara itu Kepala Kantor Keamanan Laut Zona Maritim Tengah, Laksamana Pertama Bakamla Hanarko Djodi Pamungkas menyebutkan, pihaknya tidak sabar ingin berkolaborasi dengan Pemkot Makassar.

Utamanya pemanfaatan teknologi untuk memantau lalu lintas perairan hingga identifikasi pencemaran seperti tumpahan minyak yang bisa merusak ekosistem laut.

"Kita juga akan back up persoalan deteksi dini bencana laut," kata Hanarko Djodi.

Usai penandatanganan, Danny Pomanto dan Hanarko Djodi melanjutkan dengan berdiskusi terkait peluang integrasi teknologi antara Bakamla RI dengan War Room milik Pemkot Makassar.

Hadir dalam pertemuan ini Kepala Dinas Perikanan dan Pertanian Evi Apryalti, Kepala Dinas Penataan Ruang Fahyuddin Yusuf, Camat Biringkanaya Benyamin Turupadang dan Kabag Kerja Sama Ismawati Nur. (ucu)

Baca juga :  Kafilah Sinjai Hadiri Malam Ta'aruf STQH Ke-33 di Selayar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Makassar Kirim Tenaga Kerja ke Malaysia, Peluang Emas Bagi Warga Pelabuhan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Ratusan warga Makassar akhirnya melihat titik terang dalam pencarian kerja. PT. Pelni Cabang Makassar bersama Pelindo...

Kajati Sulsel Apresiasi Kejari Bantaeng, Ungguli Penanganan Kasus Korupsi di Sulsel

PEDOMANRAKYAT, BANTAENG — Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim, melakukan kunjungan kerja ke Kejaksaan Negeri Bantaeng, Rabu...

Gaji dan Tunjangan ASN Pendidikan Mulai Mei Dialihkan ke Bank Sulselbar Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Mulai penggajian bulan Mei 2025, seluruh gaji dan tunjangan Aparatur Sipil Negara (ASN) guru serta...

Komunitas Papoto 96 Makassar Teguhkan Solidaritas Lewat Halalbihalal

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Suasana hangat penuh kekeluargaan menyelimuti kegiatan Halalbihalal Komunitas Papoto 96 Makassar (KP96M) yang digelar di...