Jefrianto Asapa Dilantik Jadi Penjabat Sekda Sinjai

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Usai ditunjuk menjadi Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai pada 8 Oktober 2022 lalu, Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, kini dilantik sebagai penjabat Sekda Sinjai.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Penjabat Sekda dilakukan langsung oleh Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA), di ruang pola kantor Bupati, Rabu (09/11/2022) sore.

Jabatan Penjabat Sekda Sinjai diisi Andi Jefrianto Asapa, usai ditinggal Almarhum Drs. Akbar yang berpulang ke Rahmatullah pada Kamis 7 Oktober 2022 lalu.

Dalam sambutannya, Bupati ASA menyampaikan, pelantikan Penjabat Sekda diatur dengan Peraturan Presiden Nomor 3 Tahun 2018 tentang Penjabat Sekretaris Daerah dan didukung dengan surat persetujuan dari Gubernur Sulawesi Selatan Nomor 800/9262/BKD tertanggal 31 Oktober 2022.

“Selamat menjalankan tugas serta tanggung jawab yang baru dengan amanah,” ucapnya.

Sebagai motor penggerak organisasi pemerintahan daerah, jabatan Sekda, sesungguhnya mempunyai peran yang sangat penting, karena Sekda berkewajiban membantu Kepala Daerah dalam menyusun kebijakan, serta membina hubungan kerja dengan dinas, lembaga teknis dan unit pelaksana lainnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  TP PKK Kota Makassar Dorong Optimalisasi Pelaporan Program Lewat Kegiatan SMEP di Tamalanrea

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dr. Pattawari Resmi Daftar sebagai Bakal Calon Rektor UIT: Usung Misi Penguatan Kelembagaan dan Inovasi Kampus

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dr. Pattawari, SH., MH., secara resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Rektor Universitas Indonesia Timur...

Bank Sulselbar Serahkan Bantuan Mobil Ambulance ke-Pemkab Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Pemimpin Cabang Bank Sulselbar Kabupaten Soppeng Andi Yusri Nur Alam SE menyerahkan bantuan Coorporate Social...

SatResnarkoba Polres Soppeng Ringkus Lelaki M Residivis Kasus Narkoba

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Lelaki M (30) warga Kelurahan Jennae Kecamatan Liliriaja seorang residivis kasus narkotika kembali diringkus tim...

Bhabinkamtibmas Pulau Barrang Lompo Sambangi Warga, Laksanakan Patroli dan Silaturahmi Penuh Kehangatan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana berbeda terasa di Pulau Barrang Lompo, Kecamatan Kepulauan Sangkarrang, Makassar. Malam itu, suasana pesisir...