Kadis Sosial Pantau Penyaluran Bantuan Sosial 227 KPM di Benteng Selatan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, KEPULAUAN SELAYAR – Kepala Dinas Sosial Kepulauan Selayar, Hj Satmawaty, S.Sos, MAP kembali memantau pelaksanaan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM), Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Bantuan Sembilan Bahan Pokok (Sembako) periode Oktober sampai Desember 2022 yang disalurkan oleh PT Pos Cabang Selayar di Kantor Kelurahan Benteng Selatan, Senin (28/11/22) pagi.

Hj Satmawaty yang didampingi Kepala Kantor Pos Cabang Selayar, Saparuddin dalam kesempatan itu menjelaskan, besaran bantuan yang diterima oleh 227 Kelompok Penerima Manfaat (KPM) bervariasi sebab memang tidak semua menerima tiga (3) item bantuan sekaligus yaitu BLT BBM, Sembako dan PKH.

“Itulah yang menjadi penyebab sehingga besaran nominal yang diterima tiap KPM berbeda. Bantuan Sosial ini bersumber dari Kementerian Sosial Republik Indonesia,” ungkap dia.

Dari total 227 KPM untuk Kelurahan Benteng Selatan, Kecamatan Benteng, Kepulauan Selayar, Propinsi Sulawesi Selatan lanjut Satmawaty, ada 2 KPM yang belum menerima yaitu Hapipa dan Rahmi masing-masing beralamat Jl Lamuru Bonehalang. Hapipa sudah meninggal dan sebagai ahli waris adalah suaminya, Alimuddin. Saat ini Alimuddin sedang sakit dan berada di Pulau Polassi Kecamatan Bontosikuyu. Ia penerima PKH dan BLT BBM. Sedangkan Rahmi adalah penerima PKH, BLT BBM dan Sembako yang sudah pisah dengan suaminya dan sementara dijejaki keberadaannya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Cegah Dampak Musim Hujan, Koramil 1408-12/Tamalanrea Gelar Karya Bhakti Penanaman Pohon

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Bhabinkamtibmas Bersama Lurah Lemba Melakukan Pendataan RKLH

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG – Bhayangkara Pembina Keamanan dan ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas)Polres Soppeng yang bertugas di Kelurahan Lemba Aiptu Budiaman turun...

Kajari Soppeng Pimpin Sertijab Kasi Intelejen Dan Kasi Pidsus

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Soppeng H Salahuddin SH MH melantik dan mengambil sumpah pejabat...

Ketum Wilianto Tanta Lantik Pengurus PSMTI Banten Periode 2024-2028, Disaksikan Gubernur Banten

PEDOMAN RAKYAT - BANTEN. Gubernur Provinsi Banten, Andra Soni menghadiri pelantikan Pengurus Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI)...

Pemda Dorong Pengembangan Kawasan Transmigrasi Awan Rantekarua di Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.--Pemerintah Daerah Toraja Utara terus berupaya mendorong pengembangan di kawasan transmigrasi Kecamatan Awan Rante Karua. Seperti baru-baru...