PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR –
Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten dan kota se Sulsel berkumpul di Aula Anging Mammiri Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Sulawesi Selatan, di Makassar, Selasa (20/12/2022) malam.
Mereka menghadiri pertemuan Kolaborasi dan Sinergitas Peningkatan Mutu Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka di Sulawesi Selatan.
Panitia Penyelenggara Darmawangsa dalam laporannya mengatakan, pertemuan ini diikuti Kepala Kantor Kementerian Agama dari 24 kabupaten / kota se Sulawesi Selatan beserta dua kepala bidang.
Hadir pula para Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten dan kota, serta kepala perpustakaan dan kepala bidang guru dan tenaga kependidikan.
Direktur Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah, dan Tenaga Kependidikan (KSPSTK), Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Praptono, dalam sambutannya mengapresiasi
Kolaborasi dan Sinergitas Peningkatan Mutu Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka di Sulawesi Selatan.