Pelaksanaan Operasi Lilin 2022, Bupati Toraja Utara Gelar Apel Pasukan di Mapolres

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA -Jelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Polres Toraja Utara bersama Instansi Lintas Sektoral Kabupaten Toraja Utara melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Kepolisian Terpusat “Lilin 2022” di Halaman Mapolres Toraja Utara, Kamis (22/12/2022) pagi.

Bertindak selaku pimpinan apel Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang, SE, M.Si didampingi Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, SIK bersama Dandim 1414/Tator Letkol Inf. Monfi Ade Candra, SIP, M.Han, dengan perwira apel Kasat Lantas Polres Toraja Utara AKP Ahmadin serta Komandan Apel Kanit Regident Polres Toraja Utara IPTU Yusri, S.Pd, SM, MH.

Adapun peserta Apel Gelar Pasukan yang terdiri dari personel Kodim 1414/Tator, personel Sat Lantas, personel Sat Samapta, personel gabungan Staf Polres Toraja Utara, personel gabungan Sat Reskrim dan Sat Intelkam, Satuan Polisi Pamong Praja, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, serta Organisasi Pemuda Pancasila dan FKPPI.

Dalam pelaksanaan apel gelar pasukan dilakukan penyematan pita tanda Operasi Lilin 2022 secara simbolis kepada perwakilan TNI, Polri, Satuan Polisi Pamong Praja dan Dinas Perhubungan oleh Bupati Toraja Utara didampingi Kapolres Toraja Utara serta Dandim 1414/Tator.

Bupati Toraja Utara Yohanis Bassang, SE, M.Si dalam kesempatannya membacakan amanat dari Kapolri mengungkapkan, apel gelar pasukan dalam rangka Operasi Lilin 2022 yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan seluruh pihak terkait maupun sarana prasarana. Dengan harapan pengamanan perayaan Natal 2022 serta Tahun Baru 2023 dapat terselenggara secara optimal dan sinergi.

“Khusus pengamanan ibadah Natal, pastikan setiap lokasi ibadah dilakukan pengamanan yang ketat melibatkan pihak terkait termasuk elemen masyarakat dan Ormas Keagamaan sebagai bentuk toleransi beragama demi terwujudnya ketenangan dan rasa aman dalam merayakan Natal 2022,” jelasnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Jappi: Deklarasi Malino Menyikapi perkembangan Politik Menjelang Pilkada Serentak 2024 Di Sulawesi Selatan (Bagian Kedua)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...

Sambangi Warga dari Rumah ke Rumah, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Ingatkan Bahaya Banjir dan Penyakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Memasuki musim penghujan, upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digencarkan oleh jajaran kepolisian...

Cuaca Ekstrem Mengintai, Polres Pelabuhan Makassar Turun Langsung Imbau Nelayan dan Pengendara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Cuaca tak menentu yang disertai angin kencang dan gelombang tinggi dalam beberapa hari terakhir menjadi...

Binrohtal Polres Pelabuhan Makassar Perkuat Iman Personel Lewat Tuntunan Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana khidmat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula saat kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) digelar,...