Polres Toraja Utara Gelar Pasukan Ops Keselamatan 2023

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA – Polres Toraja Utara adakan Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan 2023 dengan mengangkat tema ” Melalui Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan 2023, Kita Tingkatkan Kepatuhan dan Disiplin Masyarakat dalam Berlalu Lintas″ bertempat di Halaman Mapolres Toraja Utara, Selasa (07/02/23) pagi.

Apel gelar pasukan dipimpin langsung Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, dengan bertindak sebagai perwira apel Kasat Lantas AKP Ahmadin, dan Komandan Apel Kanit Regiden Sat Lantas IPTU Yusri.

Adapun yang dilibatkan dalam apel gelar pasukan tersebut antara lain Personel Kodim 1414/Tator, Personel Sat Lantas, Personel Sat Samapta, Personel Gabungan Staf, Personel Gabungan Reserse Intel, Dishub Kabupaten Toraja Utara, Sat Pol PP, Damkar, serta Pemuda Pancasila Kabupaten Toraja Utara.

Dalam pelaksanaan apel gelar pasukan dilakukan pemeriksaan pasukan oleh Kapolres Toraja Utara didampingi Dandim 1414/Tator, Kepala Cabang Kejari Tana Toraja di Rantepao, serta Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Toraja Utara, dilanjutkan dengan penyematan pita tanda operasi oleh pimpinan apel kepada 4 perwakilan instansi yang ditunjuk, dan kemudian amanat.

Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, S.I.K dalam amanat yang dibacakan mengungkapkan bahwa tujuan utama digelarnya Operasi Keselamatan 2023 yaitu untuk meningkatkan kemampuan Masyarakat dalam berlalu lintas. Operasi Keselamatan 2023 sendiri akan dilaksanakan selama 14 hari, terhitung mulai tanggal hari ini hingga 20 Februari 2023.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Keluarga Korban Pembunuhan Wanita di Karo Minta Kejati Sumut Terapkan Pasal 338 dan 340 KUHP

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...

KH Masse Laibu Terpilih Aklamasi Memimpin MUI Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Pelaksana tugas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pinrang, KH Masse Laibu, akhirnya terpilih secara...