“Bantuan ini dalam rangka musibah bencana yang terjadi di Makassar termasuk warga kita yang berdomisili di Makassar. Mereka yang terkena dampak bencana banjir kemarin,” kata Andi Jefrianto.
Hal ini tambah dia, merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap warga Sinjai yang berada di Makassar. Sedikitnya, 63 bantuan logistik seperti selimut, matras, dan sembako yang akan disalurkan.
“Pak Bupati meminta untuk memantau warga Sinjai yang berada di Makassar. Alhamdulillah kemarin setelah pasca banjir itu, kita sudah dapatkan informasi siapa-siapa yang terkena dampak banjir tersebut,” jelasnya.
Andi Jefrianto berharap, kepada warga yang terkena dampak banjir dengan adanya bantuan tersebut sedikit meringankan beban mereka. (adz)