Ratusan Sapi Mati Mendadak di Kecamatan Tinambung, Wakil Ketua DPRD Sulbar: Pemerintah Harus Cepat Bertindak

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, POLMAN --- Ratusan sapi di Kecamatan Tinambung Kabupaten Polewali Mandar dilaporkan mati secara secara tiba-tiba, kematian sapi-sapi tersebut diduga terpapar penyakit Mulut dan Kuku (PMK).

Wakil Ketua DPRD Sulbar, H Abdul Rahim mengungkapkan, saat ini saya berada di Desa Tandung, tepatnya di rumah salah satu peternak sapi. Beliau menyampaikan kondisi yang dialami masyarakat peternak yang harus mengalami kerugian besar. Mereka meminta Pemerintah segera turun untuk melakukan Vaksin Ternak guna mengurangi kerugian yang semakin banyak.

"Tadi, saya telah berkoordinasi dan melaporkan kondisi yang terjadi di lapangan terkait banyaknya sapi yang sakit dan mati secara tiba-tiba dengan Pj Gubernur dan Sekprov, Insya Allah besok akan diturunkan BPBD dan tim karantina hewan ke Polewali Mandar," jelasnya di DPRD Sulbar, Selasa (14/02/2023).

Lanjut Politisi Partai NasDem H Abdul Rahim, menurut saya, ini sudah darurat. Harus ada langkah dan tindakan cepat, berupa antisipatif dan kuratif pada daerah-daerah tertentu yang masih belum terjangkit penyakit jembrana (penyakit viral yang bersifat menular khususnya pada sapi jenis Bali, red).

"Pemerintah tidak boleh terlambat apalagi diam dengan masalah yang sedang terjadi. Kasihan sekali peternak kita yang harus menanggung kerugian besar," beber H. Abdul Rahim.

Banyak sapi tiba-tiba mati di Polman. Hampir dipastikan adalah jembrana, kami mendesak Dinas Kesehatan, Satgas dan Dinas Ketahanan Pangan, Hortikultura dan Peternakan segera turun kelapangan. Kasihan peternak, harga sapi saat ini hanya 1 juta per ekor bahkan ada yang 700 ribu, tandas H Abdul Rahim Wakil Ketua DPRD Sulbar.(Smd/Hdr)

Baca juga :  Analisis Kebijakan Publik, Akademis, dan Terapan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Disdagkop UKMP Lutim Gelar Operasi Pasar di Lokasi Safari Ramadhan Tomoni Timur

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR - Dinas Koperasi, Perdagangan, dan UKM (Disdagkop UKMP) Kabupaten Luwu Timur (Lutim) menggelar Operasi Pasar...

RAT Gapoktan Harapan Baru Cendana Hitam Timur: Transparansi dan Solusi Bagi Petani

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR - Rapat Akhir Tahun (RAT) Gapoktan Harapan Baru Cendana Hitam Timur Semester II 2024 bukan...

Hakim Cecar Theofilus Lias Limongan Dalam Sidang DKPP Terkait Data 801 di Pilkada Tana Toraja

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.-Majelis hakim Upi Hastati (anggota TPD Provinsi Sulawesi Selatan dari unsur KPU) mengajukan sejumlah pertanyaan krusial...

Gegara Cekcok, Mobil Wanita di Makassar Dirusak, Kaca Jebol dihantam Batu

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kaca mobil milik seorang wanita di Makassar jebol diduga akibat hantaman benda tumpul. Insiden tersebut...