Program Jumat Curhat, Kapolres Yudi Frianto Serap Aspirasi Anggota PPK dan PPS Kecamatan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Frianto melaksanakan program Jumat Curhat untuk menyerap aspirasi dan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, Jumat (17/02/2023)

"Dalam kegiatan Jumat Curhat kali ini, Kapolres AKBP Yudi Frianto mendengar masukan dan keluhan anggota PPK dan PPS kecamatan yang berada di wilayah hukum Polres Pelabuhan Makassar," ucap Kasi Humas AKP Mirwan Herlambang.

"Pertemuan yang dibalut suasana santai di Warkop PH, sejumlah hal pun disampaikan anggota PPK dan PPS kepada Kapolres mulai terkait menghadapi Pemilu 2024 menyangkut gangguan kamtibmas," ujarnya.

"Seperti, agar dilakukan koordinasi secara intens terkait kegiatan Pemilu karena sudah memasuki tahapan dan kepada pihak kepolisian agar dalam masa tahapan pemilihan supaya dilakukan pengamanan secara maksimal kepada para anggota penyelenggara karena karakter masyarakat Makassar yang keras," terang Kasi Humas.

"Pada kesempatan tersebut, Kapolres AKBP Yudi Frianto menanggapi keluhan dari PPK dan PPS. Terkait personel Polri nantinya akan dicek laporan kamtibmas secara rutin yang ditugaskan di PPS agar mempersiapkan kesiapan anggota dalam pelaksanaan tugas pengamanan Pemilu 2024," sebut AKP Mirwan.

Diharapkan sinergitas tiga pilar di masing-masing kelurahan dan kecamatan dapat berjalan dengan baik dan maksimal dalam rangka menghadapi Pemilu 2024 agar berjalan aman, damai, dan sejuk.

"Jajaran Polres Pelabuhan Makassar akan melakukan kegiatan patroli secara rutin di wilayah-wilayah yang dianggap perlu mendapatkan perhatian khusus untuk mewujudkan Harkamtibmas aman, damai dan sejuk dalam menghadapi tahapan-tahapan Pemilu 2024," jelas Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar. (*)

Baca juga :  Unik, Ada Pesta Perkawinan di Halaman SMAN 1 Sinjai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...