Setelah itu, Bupati ASA juga meresmikan Sentra Industri hasil peternakan di Desa Alenangka, Kecamatan Sinjai Selatan.
Bupati ASA menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah pusat yang telah mengucurkan anggaran yang begitu besar untuk pembangunan sentra tersebut. Apalagi tidak semua daerah bisa mendapatkan kucuran anggaran dari pemerintah pusat melalui Kementerian Perindustrian.
Di hadapan para pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) yang menempati sentra tersebut, Bupati ASA mengharapkan usaha IKM dapat berkembang dan lebih baik lagi.
Selain itu, pelaku IKM dapat memanfaatkan fasilitas yang telah dibangun ini, meningkatkan kuantitas dan kualitas produk yang diminati oleh masyarakat.
Hal tersebut kata dia, penting menjadi perhatian pelaku IKM sebab tidak hanya fasilitas gedung atau rumah produksi saja, akan tetapi peralatan produksi juga disiapkan di sentra ini.
Turut hadir Pimpinan dan Anggota DPRD Sinjai, Forkopimda, Plh Sekda Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, para Kepala OPD, Kabag, Camat Sinjai Selatan hingga tokoh masyarakat setempat. (adz)