Berkunjung ke Wilayah Bonto Biraeng, Danramil 1408-06/Mamajang Serahkan Bantuan Kepada Anak Stunting

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Danramil 1408-06/Mamajang Kapten Arh H. Jamaluddin, SE, M.Pd didampingi Babinsa Bonto Biraeng Sertu Arifin dan Babinsa Labuang Baji Serda Nawir mengunjungi anak stunting wilayah Kelurahan Bonto Biraeng yang berlokasi di Jalan Beruang Lr.10, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar, Senin (27/02/2023) sore.

Kunjungan Danramil tersebut dalam rangka meninjau Anak Stunting sekaligus menyerahkan bantuan sebagai bentuk kepedulian pemerintah khususnya jajaran Kodam XIV/Hasanuddin dalam penanganan penderita stunting.

"Kami telah melaksanakan kunjungan Anak Stunting sekaligus menyerahkan bantuan kepada anak dari Bapak Syamsuddin. Hal ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah khususnya jajaran Kodam XIV/Hasanuddin dalam penanganan penderita stunting," tutur Danramil Kapten H. Jamaluddin.

Kegiatan ini masuk tahap ke dua penyerahan hingga bulan Juni 2023 mendatang.

Lebih lanjut dikatakan Kapten H. Jamaluddin, penanganan stunting ini dilaporkan setiap bulan perkembangannya ke Kodam, dan ini sudah tahap ke dua kita bagikan bantuan stunting.

Pelaksanaan ini sebagai wujud kepedulian TNI AD khususnya jajaran Kodam Hasanuddin dalam menurunkan angka stunting dan akan terus berlanjut hingga enam bulan kedepan.

"Bantuan ini terus di monitoring oleh Kodam XIV/Hasanuddin, dan akan berlangsung hingga bulan enam," terang Danramil Mamajang.

Turut hadir Lurah Bonto Biraeng Dra A. Sitti Juhaedah MM, Ketua RT 02, Kader Posyandu Peny Anjarsari. (*Rz)

Baca juga :  Forkopimda Soppeng Gelar Patroli Skala Besar  

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...

KH Masse Laibu Terpilih Aklamasi Memimpin MUI Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Pelaksana tugas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pinrang, KH Masse Laibu, akhirnya terpilih secara...