Kapolres Toraja Utara Pimpin Sertijab, 4 Anggota Resmob Terima Penghargaan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA – Kepala Lalulintas Polres Toraja Utara (Kasatlantas) resmi berganti. Itu ditandai dengan kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, SIK di halaman Mapolres Kabupaten Toraja Utara, Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (5/4/2023).

Kasatlantas AKP Ahmadin resmi digantikan oleh Iptu Marsuki yang sebelumnya menjabat KBO Lantas di Polres Luwu Timur, sementara AKP Ahmadin yang kurang lebih 9 bulan bertugas di Polres Toraja Utara mendapat tugas baru di Polres Pelabuhan Makassar, Polda Sulsel.

Selain sertijab, Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, SIK juga memberikan penghargaan kepada beberapa anggota personel yang berprestasi diantaranya 4 anggota Resmob yang banyak mengungkap kasus di wilayah hukum Polres Toraja Utara, kasus lintas Kabupaten, kasus lintas Provinsi, kasus pencurian mobil, kasus curanmor dan kasus penipuan serta pengungkapan kasus pembobol ATM warga.

Dalam sambutannya, Kapolres Toraja Utara mengungkapkan, sertijab dalam sebuah organisasi besar seperti Polri merupakan hal yang rutin dilaksanakan sebagai bagian dari proses penyegaran serta Tour of Duty maupun Tour of Area yang sangat penting bagi konstitusi satuan organisasi maupun pembinaan karir pejabat yang bersangkutan.

“Oleh karena itu, pergantian jabatan harus dimaknai sebagai upaya peningkatan tata kelola manajerial dan pengembangan SDM Polri yang positif guna keberlanjutan organisasi, sehingga peran pimpinan dalam organisasi akan sangat berpengaruh dengan adanya pergantian jabatan dalam lingkungan Polri,” papar Kapolres Torut.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Pagi Ulang Tahun Mentan Amran : Usia 57 yang Penuh Keajaiban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...