PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Ajang Gebyar PAUD tingkat Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) yang digelar pada Senin, 29 Mei 2023 lalu di Hotel Dalton Makassar menjadi momen membanggakan bagi Kabupaten Sinjai.
Betapa tidak, dua siswa PAUD Sinjai berhasil menyabet dua piala yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional tahun 2023.
Kepala Bidang PAUD dan Pendidikan Non Formal (PNF) Dinas Pendidikan Sinjai, Muhammad Ridwan mengatakan pada gebyar tersebut Kabupaten Sinjai mengikuti beberapa lomba diantaranya lomba adzan, tilawah, bercerita dan lomba mewarnai.
Dari beberapa jenis lomba para peserta dari 24 Kabupaten/Kota terlebih dahulu mengirimkan video dan hanya perwakilan yang lolos yang diundang ke Makassar. Hasilnya hanya tujuh Kabupaten yang diundang termasuk Sinjai.