PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Meskipun panitia pemberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) telah mempersiapkan teknis pemberangkatan, namun masih perlu dilakukan upaya antisipasi agar pelaksanaannya tidak menemui kendala yang berarti.
Hal ini diutarakan Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang, Budaya, saat memimpin Rapat Koordinasi terbatas dengan unsur TNI, Polri, Organisasi yang terlibat dalam pemberangkatan dan undangan lainnya terkait pelaksanaan pemberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) asal Pinrang yang berlangsung di Ruang Rapat Sekda Pinrang, Kamis (8/6/2023).
Menurut Sekda Budaya, pelaksanaan pemberangkatan JCH ini harus betul-betul matang dengan mempersiapkan segala sesuatunya yang bersifat teknis maupun non teknis untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.