BPS Sinjai Gelar FGD Kemiskinan Makro, Ini Tujuannya

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Badan Pusat Statistik Sinjai (BPS) mengadakan Fokus Group Discussion (FGD) mengenai kemiskinan makro di Kabupaten Sinjai.

Forum dibuka oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Haerani Dahlan. Dihadiri oleh Kepala BPS Sinjai Arif Miftahuddin, Kepala Bagian Perekonomian, Kepala OPD Pemkab Sinjai serta Camat se-Kabupaten Sinjai. Kegiatan ini bertempat di Gedung pertemuan PKK jalan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara.

Kepala BPS Sinjai Arif Miftahuddin menjelaskan tujuan diadakannya FGD ini untuk mengkonsolidasi internal maupun eksternal data-data serta gambaran kemiskinan makro serta upaya pemda dalam mengentaskan kemiskinan makro di Kabupaten Sinjai.

“Tujuan dari FGD ini konsolidasi internal dan eksternal terkait data-data kemiskinan makro dan memberikan gambaran terkait apa yang terjadi di kabupaten Sinjai terkait kemiskinan makro serta apa yang sudah dilakukan pemda dalam hal mengentaskan kemiskinan makro itu sendiri,” jelas Arif saat diwawancarai, Kamis (22/6/2023).

Sementara itu, Kepala Bapedda Sinjai Haerani Dahlan mengapresiasi atas FGD yang diadakan BPS Sinjai, karena menurutnya kemiskinan adalah tanggung jawab bersama baik dari pemerintah pusat sampai kabupaten.

Dikatakan, Pemda Kabupaten Sinjai telah melakukan berbagai macam program di masing-masing perangkat daerah untuk mengatasi kemiskinan yang terjadi. Mulai dari akses masyarakat terkait infrastruktur, pemenuhan kebutuhan pangan serta akses kesehatan hingga pendidikan untuk masyakarat.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Wakil Ketua PA Sengkang Dipromosi sebagai Ketua PA Bangkalan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...

Sambangi Warga dari Rumah ke Rumah, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Ingatkan Bahaya Banjir dan Penyakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Memasuki musim penghujan, upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus digencarkan oleh jajaran kepolisian...

Cuaca Ekstrem Mengintai, Polres Pelabuhan Makassar Turun Langsung Imbau Nelayan dan Pengendara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Cuaca tak menentu yang disertai angin kencang dan gelombang tinggi dalam beberapa hari terakhir menjadi...

Binrohtal Polres Pelabuhan Makassar Perkuat Iman Personel Lewat Tuntunan Syariah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana khidmat dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula saat kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) digelar,...