Walikota Makassar Hadir Sebagai Saksi Kasus Tipidkor Penggunaan Dana PDAM di PN Makassar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Tim Penuntut Umum Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan yaitu Muhammad Yusuf, SH.MH., bersama tim megagendakan sidang pada hari ini yaitu pemeriksaan alat bukti saksi dan ahli.

Penuntut Umum telah memanggil 1 (satu) orang saksi yaitu Danny Pomanto (Walikota Makassar) dan Ahli Auditor BPKP Provinsi Sulawesi Selatan guna membuktikan dakwaan Penuntut Umum terhadap Terdakwa Haris Yasin Limpo dan Terdakwa Irawan Abadi, Kamis (22/06/2023) sekira pukul 10.00 Wita, di ruang sidang Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Pengadilan Negeri Makassar,

Penuntut Umum dalam surat dakwaan menyatakan Terdakwa Haris Yasin Limpo, dan Terdakwa Irawan Abadi, telah melakukan Tindak Pidana Korupsi Penggunaan Dana Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar untuk pembayaran tantiem dan bonus/jasa produksi tahun 2017 hingga 2019.

Serta premi asuransi dwiguna jabatan Walikota/Wakil Walikota tahun 2016 hingga tahun 2019 dengan dakwaan Primair Pasal 2 Ayat (1) Jo. Pasal 18 Undang-undang RI Nomor : 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo. Undang-Undang RI Nomor : 20 tahun 2001 tentang perubahan atas Undang-Undang RI Nomor : 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo. Pasal 55 Ayat (1) ke- 1 KUHP Jo. Pasal 64 Ayat (1) KUHP.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Sekretaris Dinas Pendidikan Sulsel Tutup MPLS SMAN 2 Selayar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Pangdam XIV/Hsn Pimpin Upacara Pembukaan Pendidikan Dasar Militer dan Pelatihan Manajerial SPPI Batch-3 Tahun 2025

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno memimpin Upacara Pembukaan Pendidikan Dasar Militer dan Pelatihan Manajerial Sarjana...

Satresnarkoba Polres Bulukumba Gagalkan Peredaran Narkotika di Wilayahnya, Dua Pria Berhasil Diamankan Bersama Barang Bukti

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Bulukumba berhasil menggagalkan peredaran narkotika jenis sabu di wilayah hukumnya....

Mencoba Lari, Ban Mobil Bandar Sabu Ditembak, Tiga Pemuda dan 14 Paket Sabu Diamankan di Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.-Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Toraja Utara Polda Sulsel kembali mengungkap kasus penyalahgunaan peredaran narkotika di...

Latihan Perdana Pencak Silat Tapak Suci di SD Inpres Hartaco Indah Disambut Antusias

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana semangat menyelimuti halaman UPT SPF SD Inpres Hartaco Indah pada Ahad sore, 13 April...