“Karena itu harus dijaga agar pelaksanaannya bisa berjalan dengan baik dan tetap berlanjut. Kita berharap dari turnamen bola voli ini akan terjalin tali silaturahim sesama klub dan melahirkan prestasi bola voli di Mamasa,” tandasnya.
Di tempat yang sama, Ketua PBVSI Kabupaten Mamasa, M. Syukur Badawi mengemukakan, Turnamen Bola Voli Bupati Mamasa Cup ini adalah langkah awal meningkatkan prestasi olahraga di Mamasa, sehingga dalam turnamen ini kita datangkan juga pemain dari luar untuk menjadi motivasi bagi pemain-pemain lokal yang ada di Mamasa.
Ketua PBVSI juga berharap agar warga Mambi mampu menjadi tuan rumah yang baik selama pertandingan berlangsung agar bisa menjadi teladan dan kenangan yang baik. (yusak)