PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, SIP, S.Sos, M.Tr(Han) memberangkatkan Satuan Tugas (Satgas) Pamtas Batalyon Infanteri (Yonif) 726/Tml (Tamalatea) yang digelar dalam upacara pemberangkatan, bertempat di lapangan Mako Yonif Raider 700/WYC, Sabtu (15/07/2023).
Yonif 726/Tml akan melaksanakan tugas sebagai Satgas Operasi Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-PNG Statis di Provinsi Papua dibawah kendali Komandan Batalyon (Danyon) dalam melaksanakan tugas menegakkan Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Pangdam dalam pengarahannya mengatakan, keberhasilan dalam pelaksanaan tugas tidak tergantung pada siapa-siapa, akan tetapi tergantung pada semua khususnya pada prajurit yang melaksanakan tugas.
“Keberhasilan tugas bukan bergantung pada Pangdam, bukan tergantung kepada Danyon, bukan tergantung pada Danbrigif, tapi bergantung pada kita semua terutama pada kalian yang berangkat ke medan operasi, satu orang baik maka akan membawa nama baik satuan, dan satu orang jelek akan membawa nama jelek satuan,” ungkapnya.