PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR — Penggunaan Sikola – aplikasi pembelajaran yang digunakan Unhas – sebagai media pembelajaran bahasa Arab cukup efektif dsan efisien.
“Penggunaan Sikola untuk meningkatkan kemampuan penguasaan kosakata bahasa Arab sudah cukup sebagai bukti. Perancangan penggunaan media Sikola ini juga cukup memudahkan tim dosen melakukan evaluasi dan tes kemampuan penguasaan kosakata,” ujar Prof. Dr. Yusring Sanusi Baso, S.S., M.App.Ling, dalam orasi ilmiah penerimaan jabatan Guru Besar Bidang Ilmu Pembelajaran Bahasa Berbantuan Komputer Fakultas Ilmu Budaya Unhas, yang berlangsung pada Rapat Senat Akademik Universitas Hasanuddin, Selasa (18/7/2023) di Ruang Senat Akademik Unhas Kampus Tamalanrea.
Pada hari yang sama, juga menyampaikan orasi ilmiah pengukuhan jabatan Guru Besar atas nama Prof. Dr. Ariyanti Saleh, S.Kep., M.Si dan Prof. Dr. Djohan Aras, AFT, M.Pd., M.Kes. (keduanya dari Fakultas Keperawatan).