PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Sinjai akan menggelar Tabligh Akbar.
Sesuai dengan jadwal yang ditetapkan, Tabligh Akbar akan berlangsung pada Kamis,(20/07/2023) besok di Masjid Darul Ilmi Universitas Islam Ahmad Dahlan Sinjai, Jalan Sultan Hasanuddin Kecamatan Sinjai Utara.
Dibenarkan Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Sinjai, Dr. Pagga Kantoro. Tabligh Akbar tersebut digelar untuk menyambut Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.
“Insya Allah Tabligh Akbar kita laksanakan Kamis (20/07) besok pukul 12.00 WITA setelah salat dhuhur berjamaah,” bebernya, Rabu (19/07/2023).