Satreskrim Polres Pelabuhan Makassar Ungkap Kasus Penganiayaan Berat, Sobis dan TPPO

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Melalui Konferensi Pers, Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Frianto ungkap tindak pidana Penganiayaan Berat, Sobis hingga TPPO di aula Mapolres tersebut, Selasa (01/08/2023). Kapolres Pelabuhan AKBP Yudi Frianto didampingi Kasat Reskrim Iptu Firman dan Kasi Humas Iptu Hasrul.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres AKBP Yudi Frianto menerangkan terkait penipuan melalui online atau biasa disebut Sobis. Penipuan terhadap korban Akbar ketika hendak membeli handphone (HP) merek iPhone melalui market place pada akun facebook miliknya atas nama Rifki Saputra Ramadhan.

Kemudian, korban menghubungi pemilik handphone yang mana antara korban dan tersangka telah bersepakat dengan harga Rp 3.530.000. “Sehingga korban melakukan transaksi dengan mentransferkan uang sejumlah Rp 3.530.000,” tambahnya.

“Setelah korban mengirimkan uang, nomor handphone yang digunakan melakukan komunikasi sudah tidak dapat lagi dihubungi.
Termasuk barang yang telah dipesan berupa handphone merek iPhone tidak kunjung datang, dan selanjutnya korban melaporkan ke Polres Pelabuhan Makassar,” kata AKBP Yudi.

Setelah dilakukan penyidikan, anggota berhasil menangkap HR alias Arif (24) warga Jl Jamil Ismail, Kelurahan Ujung Lure, Kecamatan Soreang, Kota Parepare. Pelaku ini ternyata melakukan penipuan (pasobis).

“Pelaku dijerat Pasal 378 KUHPidana dengan ancaman hukuman penjara selama-lamanya 4 tahun,” ucap Kapolres.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Gagaring Pagalung : Unismuh Makassar Terapkan Konsep Value for Money

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...